5 Contoh Surat Peringatan 2 Untuk Karyawan Perusahaan

0
8809
contoh surat peringatan 2
contoh surat peringatan 2

Bidhuan.id – Apa anda pernah membuat atau malah menerima surat peringatan 2? Sebenarnya untuk contoh surat peringatan 2 anda dapatkan dari berbagai sumber yang ada di internet. Namun terkadang kita kesulitan menentukan kira-kira seperti apa dan mana surat peringatan yang benar-benar sesuai dengan aturan atau kaidah di dalam penulisan surat ini.

Jika membahas tentang surat peringatan, maka surat ini tentu tidak akan dikeluarkan tanpa ada masalah antara seseorang dengan perusahaan maupun instansi. Surat ini juga merupakan imbas dari apa yang dilakukan oleh seseorang yang kemungkinan besar merugikan atau memberikan dampak negatif bagi perusahaan, baik secara langsung maupun tidak langsung. Maka dari itu dia perlu diberi sebuah peringatan atas tindakan yang sudah dilakukan.

Salah satunya adalah dengan mengirim surat peringatan. Surat peringatan tersebut memiliki 3 tahapan, yakni surat peringatan 1, surat peringatan 2, dan yang terakhir surat peringatan 3. Akan tetapi, kali ini kami akan lebih fokus membahas seperti apa contoh surat peringatan 2 yang bisa anda jadikan sebagai masukan untuk membuat surat peringatan buatan anda sendiri.

Baca: Surat BPJS Tentang Aturan Peresepan Insulin Max 20 Unit Dinilai Tidak Tepat

Perbedaan Surat Peringatan 1,2, dan 3

Terkadang orang masih belum bisa membedakan antara surat peringatan 1, 2, dan surat peringatan 3. Meskipun sebenarnya ketiga surat ini memiliki isi yang hampir sama namun jika anda perhatikan secara lebih detail, maka anda akan menemukan beberapa perbedaan diantara ketiga surat tersebut.

Sementara untuk surat peringatan 2 merupakan surat yang posisinya berada di tengah-tengah. Surat ini dikeluarkan sebagai bentuk kelanjutan dari surat peringatan yang pertama. Biasanya ketika perusahaan maupun instansi melayangkan surat peringatan, maka perusahaan tersebut akan memberikan jangka waktu tertentu bagi karyawan atau pegawai untuk memberikan respon.

Jika selama jangka waktu yang sudah ditentukan ternyata karyawan tersebut tidak kunjung memberikan respon, maka dia akan mendapatkan surat peringatan kedua. Surat peringatan ini pun juga tetap mencantumkan jangka waktu agar supaya yang bersangkutan memiliki iktikad baik untuk merespon.

Tujuan Surat Peringatan

Seperti yang sudah kami terangkan bahwa surat peringatan tidak akan dikeluarkan sebelum adanya pelanggaran atau tindakan tidak disiplin yang dilakukan oleh seseorang. Lalu kira-kira apa tujuan dari surat peringatan ini dikeluarkan? Berdasarkan keterangan yang ada pada UU Ketenagakerjaan Pasal 151 (1), kita bisa menarik kesimpulan jika surat peringatan dikeluarkan sebagai respon dan teguran kepada seseorang.

Teguran ini dimaksudkan agar orang tersebut mau memperbaiki kinerjanya dan bahkan meningkatkan kinerjanya sampai lebih baik. Dengan begitu, maka karyawan tersebut tidak akan mengalami yang namanya pemutusan hubngan kerja atau PHK.

Apa Saja yang Perlu Diperhatikan dalam Menulis Surat Peringatan?

Jika anda mendapat kepercayaan untuk membuat surat peringatan, maka ada beberapa hal penting yang perlu anda ketahui sebelum anda membuat surat ini. Apa saja hal tersebut? Silahkan anda simak penjelasan kami berikut ini. Dengan begitu, anda akan membuat sebuah surat peringatan 2 yang jelas dan sesuai ketentuan.

  • Anda harus memastikan kepada siapa surat tersebut akan anda kirim.
  • Pastikan juga bahwa sebelumnya yang bersangkutan sudah menerima surat teguran pertama.
  • Jangan lupa untuk menjelaskan juga mengenai tindakan pelanggaran apa yang sudah dilakukan oleh karyawan tersebut.
  • Sanksi juga merupakan bagian yang harus anda cantumkan agar supaya yang bersangkutan jera dan merespon surat anda.

Lalu kira-kira seperti apa contoh surat peringatan 2 yang baik? Berikut ini kami akan memberikan informasi secara lengkap khusus untuk anda.

Baca juga: STRA anda habis? Ini Surat Edaran dari KFN tentang Tata Cara Registrasi Ulang

1. Contoh surat peringatan 2 terbaru

PT. JAYA LASMANA AGUNG

Jl. Selalu Ada Untukmu Selalu No. 22 Surabaya
Telp. (031) 223344 Fax (031) 334422
Email: [email protected]

Nomor Surat: 14 / SP2 / 02 / 2020

Perihal: Surat Peringatan 2

Surat ini kami tujukan kepada:

Nama: Mukhammad Karim Benzonat

Tempat, tanggal lahir: 2 Februari 1989

Alamat: Jl. Meredeka Selalu Jaya No. 22 Surabaya

Jabatan: Staff Keuangan

Merespon surat peringatan pertama yang telah kami kirimkan, surat ini merupakan surat peringatan kedua (2) karena saudara masih belum memberikan respon dan alasan mengapa saudara tidak masuk kerja selama 7 hari berturut-turut seperi yang telah dijabarkan pada surat pertama.

Agar dikemudian hari suadara mau dan mampu bekerja secara lebih profesional, maka kami akan memberikan sanksi sesuai dengan aturan yang berlaku di perusahaan.

  • Gaji akan dipotong selama Rp. 100.000 untuk setiap hari saudara tidak masuk.
  • Saudara dilarang menggunakan investaris yang disediakan perusahaan, yaitu kendaraan.

Jika selah surat ini kami kirimkan dan saudara masih belum memberi respon positif, maka kami akan melayangkan surat peringatan selanjutnya yaitu surat peringatan 3 yang bersifat pemecatan.

Demikian surat peringatan kerja ini kami buat agar saudara mau dan mampu menyadari tentang tanggung jawabnya bagi perusahaan.

Surabaya. 01 Januari 2020

Mukhammad Totok Sulityobudi
HRD

2. Contoh surat peringatan 2 untuk karyawan

contoh surat peringatan 2 untuk karyawan
contoh surat peringatan 2 untuk karyawan

3. Contoh surat peringatan perusahaan

contoh surat peringatan perusahaan
contoh surat peringatan perusahaan

4. Contoh surat teguran untuk karyawan

contoh surat teguran untuk karyawan
contoh surat teguran untuk karyawan

5. Contoh SP 2 untuk karyawan

contoh SP 2 untuk karyawan
contoh SP 2 untuk karyawan
contoh SP 2 untuk karyawan
contoh SP 2 untuk karyawan

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan kepada anda tentang definisi, tujuan, dan hal-hal apa saja dalam permbuatan surat peringatan 2 serta beberapa contoh surat peringatan 2 lengkap. Dari sini kita bisa menarik kesimpulan bahwa sebenarnya membuat sebuah surat peringatan tidaklah susah. Anda bisa membuat surat peringatan, baik surat peringatan 1 sampai 3 sesuai dengan ketentuan.

Hal yang harus anda perhatikan adalah pastikan anda tahu kepada siapa surat tersebut dikirimkan. Kemudian anda pastikan bahwa benar yang bersangkutan melakukan perbuatan seperti yang tercantum dalam surat. Selain itu, surat ini juga harus menyertakan sanksi dengan tujuan untuk memberikan efek jera.

BACA JUGA