Penyakit Paru-paru Basah: Pengertian, Cara Mencegah dan Metode Penyembuhan

0
4610
Penyakit Paru-paru Basah - Pengertian Cara Mencegah dan Metode Penyembuhan
Penyakit Paru-paru Basah - Pengertian Cara Mencegah dan Metode Penyembuhan

Bidhuan.id – Paru-paru basah yang memiliki nama ilmiah pneumonia ini adalah salah satu penyakit paru-paru yang sering dialami oleh masyarakat. Penyakit ini disebabkan karena adanya peradangan pada jaringan utama paru-paru yang disebabkan oleh mikroorganisme. Karena penyebabnya yaitu dari bakteri dan virus maka perlu dilakukan tindakan cara mencegah paru-paru basah agar kemungkinan terjadinya penyakit ini dapat diperkecil. Lantas, bagaimana apa penyebab paru-paru basah ini? Bagaimana juga metode Penyembuhan Paru-paru Basah dengan obat tradisional yang bisa dilakukan? lihat dan temukan semua jawabannya dibawah ini.

Tidak hanya itu saja, hal yang perlu Anda tahu adalah penyakit ini dapat menimpa anak-anak maupun orang dewasa sehingga pencegahan perlu sekali dilakukan. Akan tetapi, anak-anak sangat rentan terkena penyakit ini sehingga penyebab paru-paru basah pada anak perlu diwaspadai sejak dini. Tidak ada salahnya untuk mencegah daripada mengobati, kan?

Penyakit Paru-paru Basah dan Cara Pencegahannya

Penyakit ini memiliki resiko kematian yang tinggi pada anak di bawah 5 tahun. Sebelum mencari tahu bagaimana cara mengobati penyakit paru-paru basah alangkah baiknya kita terlebih dulu memahami cara mencegah paru-paru basah. Berikut hal yang perlu Anda ketahui.

1. Pola Makan Sehat

Salah satu hal yang sangat penting mengenai asupan makanan untuk menghindari paru-paru basah adalah dengan menghindari makanan dengan kandungan lemak jahat. Salah satunya yaitu semua makanan yang digoreng. Dengan mengikuti pola makan sehat seperti menghindari lemak jahat serta perbanyak konsumsi buah dan sayur akan membuat tubuh lebih aktif untuk menangkal berbagai jenis infeksi ataupun kuman yang akan menyebabkan paru-paru basah.

2. Rutin Berolahraga

Dengan melakukan olahraga secara rutin selain dapat menghindari obesitas, juga dapat membantu mencegah penyakit paru-paru basah. Dengan sistem kekebalan tubuh yang meningkat karena aktivitas olahraga akan meningkatkan kemampuan tubuh untuk menangkal berbagai macam infeksi, kuman, dan virus yang dapat masuk ke dalam tubuh.

Baca: Penyebab Cegukan dan Cara Mengatasinya Lengkap dengan Nama Obat nya

Mengenal Lebih Dalam Paru-paru Basah

Virus yang merupakan salah satu penyebab penyakit ini membuat stigma bahwa paru-paru basah menular jika berdekatan dengan penderitanya dikarenakan sifat virus yang mudah menyebar kemanapun. Namun, untuk kasus paru-paru basah yang disebabkan oleh jamur dan bakteri Anda tidak perlu khawatir karena ini tidak menular.

Meskipun paru-paru basah tidak menular, penyakit ini juga akan berbahaya apabila tidak ditangani secara serius.

Berikut beberapa informasi mengenai cara menyembuhkan paru-paru basah untuk penderita penyakit ini.

1. Hentikan Merokok

Rokok adalah sumber dari segala penyakit. Anda boleh saja mengelak namun fakta bahwa rokok sangat berbahaya bagi tubuh sudah banyak sekali tersebar. Hal ini juga berkaitan dengan penderita paru-paru basah. Apabila sebelumnya penderita adalah perokok maka sebaiknya rokok tersebut harus dijauhi dan dimusnahkan dari hidup penderita paru-paru basah.

Cara tersebut dilakukan agar paru-paru basah bisa sembuh dengan cepat karena apabila penderita tetap merokok maka asap yang masuk ke dalam paru-paru dapat menghambat kinerja paru-paru untuk menyingkirkan kuman yang masuk ke dalam paru-paru. Dengan menghentikan penggunaan rokok maka efek paru-paru basah yang akan timbul seperti nyeri dada yang timbul saat menarik napas dalam, demam, batuk berdahak atau kering, mual hingga muntah pun akan berkurang.

2. Cuci Tangan Secara Teratur

Penyakit yang berlawanan dengan paru-paru kering ini disebabkan oleh bakteri, virus, dan jamur yang masuk ke dalam salah satu paru-paru. Organisme tersebut akan menyebabkan peradangan pada paru-paru sehingga kantung-kantung udara akan membengkak dan terisi cairan.

Dengan mencuci tangan secara teratur sebelum makan, setelah dari kamar mandi, dan kegiatan-kegiatan lainnya maka akan meminimalisir kemungkinan terpaparnya makanan yang akan masuk ke dalam tubuh oleh bakteri, virus, dan jamur yang berasal dari lingkungan luar. Dengan demikian proses penyembuhan paru-paru basah dapat lebih cepat.

Baca: Kisah tragis ibu muda di Inggris yang meninggal sebelum tranplantasi paru-paru

Metode Penyembuhan Paru-paru Basah dengan obat tradisional.

1. Tanaman Ciplukan

Salah satu tanaman yang mudah ditemui di kebun ini memiliki kandungan yang dapat menyembuhkan paru-paru basah. Dengan cara meminum rebusan air tanaman ciplukan sekitar 3 kali dalam sehari dapat membantu proses penyembuhan penyakit ini.

2. Bunga Sepatu

Paru-paru basah bisa sembuh dengan menggunakan 2 kuntum bunga sepatu. Hanya dengan cara mencuci kemudian menumbuk bunga sepatu hingga halus lalu seduh dengan menggunakan air dan garam dan proses yang terakhir adalah menyaring airnya. Ramuan obat tradisional penyakit paru-paru basah ini dapat Anda minum 3 kali dalam sehari.

3. Obat Buah Merah

Tumbuhan yang berasal dari papua ini memiliki kandungan yang dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Dengan harga yang cukup tinggi yaitu Rp700.000 sampai Rp800.000 per liter, buah merah papua ini dipercaya dapat menyembuhkan penyakit paru-paru basah. Selain itu, obat yang sangat terkenal oleh masyarakat Papua ini juga dapat membantu mengobati penyakit kanker, tumor, strok, darah tinggi, dan lain sebagainya.

Beberapa tips cara menyembuhkan penyakit paru-paru basah diatas diharapkan dapat membantu Anda untuk memperluas informasi mengenai penyakit yang cukup berbahaya ini. Tetap jaga kesehatan Anda dan keluarga dan semoga artikel ini bermanfaat untuk semua.

Baca: Fakta Ilmiah – Melinjo tidak menyebabkan kadar asam urat meningkat

BACA JUGA