Lokasi ASUS Service Center Di Beberapa Kota Besar Di Indonesia

0
1644
Asus service center di Jawa Timur
Asus service center di Jawa Timur

Bidhuan.id – Apakah anda pernah membawa laptop atau netbook anda ke ASUS service center? Seperti yang kita tahu bahwasanya ASUS merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi. ASUS memang sebenarnya lebih dikenal karena memproduksi beragam laptop maupun juga netbook yang memiliki spesifikasi yang mulai lumayan sampai dengan bagus.

Dan dengan hadirnya ASUS Zenfone sekitar tahun 2014, membuat nama ASUS itu sendiri semakin melejit. Alasan mengapa kami ingin membagikan beberapa ASUS service center di Indonesia adalah untuk memudahkan anda ketika ingin melakukan perbaikan laptop maupun juga smartphone anda. Mempercayakan barang-barang anda di tempat servis resmi ASUS tentu akan membuat barang anda tersebut lebih aman.

Lokasi ASUS Service Center Di Beberapa Kota Besar Di Indonesia
Lokasi ASUS Service Center Di Beberapa Kota Besar Di Indonesia

ASUS Service Center

Ada banyak ASUS service center yang tersebar di seluruh Indonesia. Seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya bahwa ketika anda mempercayakan barang anda untuk diperbaiki di ASUS service center, baik berupa smartphone maupun laptop, maka hasilnya akan lebih terpercaya. Terlebih lagi jika barang anda tersebut masih memiliki jatah garansi, maka biaya yang anda keluarkan pun gratis.

Meskipun memang waktu yang anda butuhkan untuk mendapatkan barang anda tersebut cenderung lebih lama, namun kualitas yang akan anda peroleh tentu saja akan memuaskan. Barang anda pun juga terjamin dari kerusakan lain yang biasanya ditimbulkan akibat bagian dalam atau perangkat anda yang diganti ketika anda membawanya ke tempat servis sembarangan alias abal-abal.

Oke silahkan simak baik-baik penjelasan kami berikut ini mengenai ASUS service center yang tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Namun sebelum itu, kami ingin mengajak anda untuk mempelajari informasi seputar cara menghilangkan AdWare Adcash di laptop.

1. ASUS service center Di Jakarta

ASUS service center Di Jakarta
ASUS service center Di Jakarta

Jakarta merupakan salah satu kota yang memiliki banyak ASUS service center yang bisa anda kunjungi. Karena sangking banyaknya, maka tentu akan memudahkan anda ketika ingin memperbaiki atau mengecek kondisi smartphone maupun juga laptop anda.

Selain itu, ASUS service center yang ada di Jakarta terkenal prosesnya cepat meskipun memang tergantung dari jenis kerusakan barang yang anda bawa ke sini. Beberapa tempat servis laptop maupun HP yang ada di Jakarta antara lain sebagai berikut:

Baca: Bingung Cari Laptop? Ini 10 Merk Terpopuler yang Layak Dibeli

  • ASUS service center Di Agung Sedayu
    • Tempat servis perangkat ASUS yang berlokasi di Agung Sedayu ini memang menjadi salah satu lokasi yang kami rekomendasikan untuk anda. Tempat ini berlokasi di Ruko Harco Blok J. Anda bisa membawa laptop maupun smartphone anda yang mengalami kerusakan.
    • Selain itu, proses perbaikan yang ada di ASUS service center Agung Sedayu terkenal cukup cepat, meskipun memang harus disesuaikan dengan permasalahan yang dimiliki perangkat anda.
  • ASUS service center di Jalan Balikpapan Raya
    • Untuk tempat servis perangkat anda yang satu ini diberi nama Autorized Service Partner. Sama halnya dengna yang ada di Agung Sedayu, tempat ini menjadi salah satu yang direkomendasikan karena memang sudah berpengalaman selama bertahun-tahun.
    • Banyak yang membawa perangkat mereka ke sini untuk diperbaiki dan banyak dari mereka pun yang memperoleh hasil yang memuaskan.
  • ASUS service center di Pusat Jalan KH. Hasyim Asy’ari
    • Tempat servis laptop dan juga Hp terpercaya di Jakarta adalah berada di Jalan. KH. Hasyim Asy’ari. Bagi anda yang lokasinya tidak jauh dari sana, kami sarankan agar anda lebih membawa perangkat ASUS anda untuk diperbaiki di sini dibandingkan ke tempat lain.

2. ASUS service center di Bekasi

Selain di Jakarta, Bekasi juga menjadi salah satu lokasi tempat servis perangkat ASUS secara resmi. Beberapa tempat tersebut akan kami jelaskan beberapa seperti yang ada di bawah ini:

  • ASUS service center di Suncity Square
    • Adapun lokasi dari tempat servis ASUS yang satu ini adalah berada di Jalan. M. Hasibuan yakni Blok A-30. Banyak pelanggan yang merasa puas membawa perangkat mereka ke sini karena langsung ditangani dengan baik.
    • Selain itu, waktu penyelesaian perangkatnya pun juga tidak terlalu lama. Beberapa orang yang sudah membawa ke sini seperti untuk memperbaiki LCD yang pecah, mengganti baterai, menambah kapasitas RAM (untuk laptop), dan lain sebagainya.
  • ASUS service center di Cyber Park Mall
    • Lokasinya berada di Jalan. KH. Nur Ali dengan kode pos 17144. Tempat ini menjadi salah satu lokasi servis laptop maupun Hp yang kami rekomendasikan untuk anda.
    • Semua masalah laptop maupun Hp anda bisa anda bawa ke sini dan akan langsung ditangani secara baik dan profesional.

Baca: 6 Peluang Usaha Sampingan yang Menguntungkan dan Menjanjikan di Era Digital

3. Asus service center di Jawa Timur

  • ASUS service center di Surabaya
    • Bagi anda yang berada di kawasan Surabaya dan sekitarnya, jika perangkat ASUS anda mengalami masalah, maka silahkan anda bawa ke sini. Lokasinya terletak di Jalan Klampis Jaya Nomor 39.
    • Prosesnya terbilang cepat dan biaya yang harus anda keluarkan terbilang terjangkau
  • ASUS service center di Malang
    • Untuk lokasinya sendiri berada di Jalan Semeru Kavling A. Mungkin di Malang hanya ada satu, namun ternyata tempat ini sudah berjalan bertahun-tahun dan telah mendapatkan banyak kepercayaan masyarakat.
    • Anda bisa membawa laptop atau Hp yang mengalami masalah seperti LCD pecah, software error, maupun upgrade software atau hardware anda.
  • ASUS service center di Kediri
    • Berada di Jalan Hayam Wuruk Nomor 23C yang mana tempat ini juga memberikan pelayanan yang profesional dan prosesnya yang cepat.
    • Segala kerusakan smartphone maupun laptop anda akan bisa terselesaikan dengan membawanya ke sini.

Itulah penjelasan dari kami mengenai lokasi ASUS service center yang ada di kota-kota besar. Semoga bermanfaat.

BACA JUGA