Ini Foto Terkini Kebakaran Pasar Gede Bage Bandung

0
4652
kebakaran gede bage

Kebakaran terjadi di Pasar Gedebage, Jl Soekarno-Hatta, Bandung, Jawa Barat, dini hari ini. Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung diketahui mengerahkan 14 mobil pemadam ke lokasi.

Ini Foto Terkini Kebakaran Pasar Gede Bage Bandung yang dikirim melalui tweeps Netizen. Belum ada informasi mengenai penyebab terjadinya kebakaran.

“Pasar Gedebage terbakar. Kami menerima laporan pukul 02.22 WIB,” ujar Asep, petugas piket Dinas Damkar Kota Bandung, saat dihubungi detik.com pukul 03.45 WIB, Senin (20/7/2015).

“Total dari kami 14 mobil pemadam kemudian ada bantuan dari kabupaten,” sebut Asep.


Dikabarkan pula terjadi kecelakaan unit mobil damkar dalam perjalanan dan sempat terbalik ketika menghindari pemotor.

“Waktu akan ke lokasi, mobil kita sempat terbalik satu,” beber petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bandung, Permana, saat dihubungi Metrotvnews.com, Senin (20/7/2015) pagi.

Permana membeberkan kejadian terjadi saat sopir Rahman Saputra,44, memacu mobil untuk sampai ke Pasar Gedebage. Dalam perjalanan, Rahman berniat menghindar pengemudi motor, namun nahas mobil justru terbalik.


Untuk perawatan lebih lanjut, Rahman dibawa ke RSU Pindad, Jalan Gatot Subroto, Bandung. Ia dilaporkan mengalami patah tulang.

“Laporannya, sopir patah tulang. Yang mengendarai sepeda motor enggak kenapa-kenapa. Langsung kabur,” pungkas Permana.

Akhirnya api berhasil dipadamkan pada pagi hari

BACA JUGA