5 Salep Bisul Terkenal: Merk, Kandungan dan Harga di Apotik

0
13099
5 Salep Bisul Terkenal - Merk Kandungan dan Harga di Apotik
5 Salep Bisul Terkenal - Merk Kandungan dan Harga di Apotik

Bidhuan.id – Apakah anda tahu apa saja salep bisul yang dijual di apotek? Sebelum kita membahas lebih lanjut tentang topik yang akan kami jelaskan kepada anda, kami sarankan agar anda mendapatkan informasi lainnya seperti 13 Obat Bisul Antibiotik  Ampuh Kempeskan Bisul Membandel  dan juga 13 Salep Luka yang Ampuh.

Semua orang tentu saja pernah mengalami bisul, baik bisul yang berada di area, wajah, tangan, atau bahkan ada bisul yang juga berada di punggung. Tentu saja kondisi ini tidak jarang membuat penderita kehilangan percaya diri, terlebih jika bisul tersebut berada di area yang tidak bisa ditutupi seperti pada bagian wajah, sehingga perlu bagi anda untuk menggunakan salep bisul sebagai obat yang terbukti ampuh.

Ada banyak faktor yang menyebabkan seseorang menderita bisul, salah satunya yakni disebabkan oleh bakteri yang bernama staphylococcus. Bakteri tersebut nantinya bisa masuk melalui rongga atau luka kecil dan kemudian menyebar ke area kulit lainnya sehingga kami sarankan agar anda membeli salep bisul yang di dalamnya mengandung antibiotik.

Salep Bisul

Sekarang sudah banyak salep bisul yang dijual di toko obat dengan berbagai merk yang bisa anda gunakan sebagai pengobatan bisul anda. Tentu ada beberapa ketentuan yang harus anda perhatikan sebelum anda menggunakan salep tersebut, seperti dengan membersihkan area bisul sebelum anda olesi salep ini.

Berikut ini kami akan memberikan penjelasan mengenai apa saja salep bisul yang bisa anda gunakan, termasuk juga harga dan efek samping yang perlu anda perhatikan sebelum anda membeli salep ini.

1. Diprogenta Untuk Salep Bisul

Diprogenta Untuk Salep Bisul
Diprogenta Untuk Salep Bisul

Salep bisul yang bisa anda gunakan adalah Diprogenta yang memang cukup terkenal dan terbukti ampuh di dalam menghilangkan bisul, baik yang ada di area wajah, tangan, kaki, maupun bagian tubuh yang lain.

Kandungan antibiotik yang ada pada salep inilah yang nantinya akan berperan penting di dalam mengempeskan bisul. Bagi anda yang ingin mendapatkan Diprogenta, maka harga yang harus anda keluarkan adalah Rp. 80.000,00 untuk takaran 5 mg.

Namun sebelum anda mengoleskan salep ini, anda harus membersihkan bisul tersebut dengan menggunakan alkohol agar supaya steril dan bersih dari kotoran. Oleskan Diprogenta selama kurang lebih 2 kali dalam sehari.

2. Benzocaine, Salep Bisul Yang Mengandung Antibiotik

Obat salep bisul yang kedua adalah bernama Benzocaine yang bisa anda oleskan pada bisul yang anda miliki sebanyak 3 sampai dengan 4 kali dalam sehari. Dan ternyata, salep ini bukan hanya mampu digunakan untuk mengempaskan bisul, karena memiliki indikasi lainnya yaitu sebagai penghilang rasa nyeri bagi seseorang yang terkena racun tanaman.

Bagi anda yang ingin membeli Benzocaine, maka anda bisa mendapatkannya di apotek karena memang dijual dengan bebas. Sementara untuk harga yang harus anda keluarkan jika ingin membelinya yaitu Rp. 20.000,00 untuk setiap tube.

3. Salep Bisul Betasin

Salep Bisul Betasin
Salep Bisul Betasin

Betasin juga masuk kedalam salah satu salep bisul yang kami rekomendasikan untuk anda gunakan sebagai obat penghilang bisul, terutama bagi anda yang memiliki bisul pada area wajah. Kandungan zat aktif yang ada pada Betasin yaitu betamethasone dan gentamicin yang akan berperan di dalam membunuh bakteri penyebab anda memiliki bisul.

Dan untuk takaran dosis pemberian Betasin adalah sebanyak 2 sampai dengan 3 kali dalam sehari. Akan tetapi, anda disarankan untuk tidak menggunakan Betasin sebagai salep bisul dalam jangka waktu yang lama karena akan menimbulkan iritasi atau kemungkinan juga bisa menyebabkan timbulnya reaksi alergi.

Bagi anda yang ingin membeli Betasin, maka harga yang harus anda keluarkan adalah sebesar Rp. 57.000,00 per tube.

4. Asam Fusidat, Salep Bisul Antibiotik

Salep bisul yang juga di dalamnya mengandung antibiotik untuk membunuh bakteri penyebab bisul adalah Asam Fusidat. Tentu cara kerja dari Asam Fusidat adalah dengan menghentikan pembiakan atau penyebaran bakteri bisul karena akan membunuh setiap bakteri yang ada sehingga bisul anda akan menjadi kempes.

Untuk takaran dosis bagi anda yang ingin menggunakan Asam Fusidat adalah dengan mengoleskannya minimal 2 kali dalam sehari, namun anda tidak disarankan untuk mengoleskan Asam Fusidat terlalu banyak atau terlalu sering karena dikhawatirkan bisa menyebabkan anda mengalami iritasi.

Harga yang harus anda keluarkan jika ingin membeli Asam Fusidat adalah sebera Rp. 40.000,00 untuk setiap tube.

Baca: 13 Obat Bisul Alami Cepat Sembuh untuk Mengobati Bisul Paling Mujarab

5. Mupirocin, Obat Salep Untuk Bisul

Mupirocin, Obat Salep Untuk Bisul
Mupirocin, Obat Salep Untuk Bisul

Obat bisul yang tidak kalah terkenal dan terbukti ampuh digunakan menghilangkan bisul adalah Mupicorin. Bagi anda yang sudah menggunakan salep bisul lainnya namun tidak kunjung menunjukkan hasil yang memuaskan, maka kami sarankan agar anda mulai beralih menggunakan Mupirocin.

Namun yang harus anda perhatikan bahwa anda tidak bisa mendapatkan Mupirocin dengan mudah seperti halnya ketika anda membeli salep bisul lainnya, sehingga bagi anda yang ingin membeli salep bisul yang satu ini maka terlebih dahulu anda harus memperoleh resep dari dokter.

Dan karena hanya bisa didapatkan melalui resep dokter, maka penggunaannya pun juga harus sesuai dengan instruksi yang telah diberikan oleh dokter anda. Adapun harga yang harus anda keluarkan jika ingin membeli Mupicorin adalah sebesar Rp. 40.000,00 untuk setiap tube.

Demikian informasi yang bisa kami sampaikan kepada anda mengenai apa saja merk, kandungan, serta harga salep bisul yang bisa anda beli di toko obat. Semoga informasi yang kami berikan ini dapat bermanfaat.

BACA JUGA