Pada tanggal 2 Oktober 2009 UNESCO menetapkan batik sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi (Masterpieces of the Oral and Intangible Heritage of Humanity). Untuk itulah hari batik nasional dirayakan di Indonesia setiap tanggal 2 Oktober, Oleh karenanya semua lapisan masyarakat diharapkan mengenakan batik pada hari esok.
Meme Hari Batik Nasional dari Kebanggaan sampai Guyonan muncul di media sosial. Beberapa hari ini #HariBatikNasional terus bertengger di trending topik twitter menandakan Netizen tidak sabar untuk merayakannya. Berbagai reaksi pun bermunculan salah satunya dengan memunculkan Meme, DP BBM, maupun seruan untuk meramaikan acara peringatan hari batik nasional.
Artis Ronald Surapadja pun ikut meramaikan dunia maya dengan ajakannya untuk merayakan hari batik nasional.
Hari Batik Nasional baru besok, tapi saya udah ngerayainnya sekarang. Biar kaya lebaran, beda sehari…. pic.twitter.com/xLmv7WgSAx
— Ronal Surapradja (@RockNal) October 1, 2015
Seperti kita ketahui, pada tanggal 2 Oktober berdasarkan keputusan UNESCO yang membidangi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan, yang secara resmi mengakui batik Indonesia sebagai warisan budaya dunia. Pengakuan terhadap batik merupakan pengakuan internasional terhadap budaya Indonesia. Oleh karenanya kemeriahan perayaan hari batik dari tahun ketahun semakin ramai.
Presiden Jokowi mulai mentweeps hari batik nasional, selain itu dari situs 1cak.com dan media sosial mulai muncul meme batik yang membuat kebanggaan tersendiri bagi bangsa Indonesia
Tapi ada pula yang iseng dengan membuat meme guyonan yang bisa buat ngakak Netizen
Berikut beberapa ucapan selamat hari batik nasional lewat media sosial