5 Manfaat Vitamin B Kompleks Untuk Kesehatan

0
1601
Manfaat vitamin B kompleks untuk meningkatkan nafsu makan

Bidhuan.id – Apakah anda tahu apa saja manfaat yang terkandung di dalam vitamin B kompleks? Jenis vitamin yang satu ini merupakan salah satu vitamin yang sangat diperlukan oleh tubuh manusia karena memang ada banyak manfaat yang bisa anda dapatkan jika mengkonsumsi makanan yang di dalamnya mengandung zat tersebut.

Sebelum kita membahas mengenai manfaat vitamin B kompleks, maka kami sarankan agar supaya anda mempelajari informasi lainnya yaitu Jenis Vitamin Anak yang Diperlukan agar Buah Hati Tumbuh Pintar dan Cerdas.

Mengenal Lebih Jauh Tentang Vitamin B Kompleks

Vitamin B kompleks adalah sebuah vitamin yang tergolong ke dalam vitamin yang dapat larut di dalam air yang mana di dalam vitamin ini mengandung beberapa jenis dari vitamin B, maka dari itu ia disebut sebagai vitamin B kompleks.

Dan karena vitamin jenis ini mudah larut dalam air, maka ketika anda mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin B kompleks, maka anda juga harus mengimbanginya dengan minum air putih.

Sebenarnya ada beberapa jenis vitamin B kompleks yang banyak orang masih belum mengetahuinya. Namun di bawah ini kami akan memberikan penjelasan kepada anda mengenai apa saja jenis dari vitamin B kompleks:

  • Vitamin B1 atau disebut dengan Tiamin
  • Vitamin B2 atau Riboflavin
  • Vitamin B3 atau yang disebut dengan Niasin
  • Vitamin B4 atau disebut dengan Kolin
  • Vitamin B5 atau disebut dengan Asam Pantotenat
  • Vitamin B6 dan disebut juga dengan Piridoksin
  • Vitamin B7 atau Biotin
  • Vitamin B8 atau disebut dengan Inositol
  • Vitamin B9 atau Asam Folat
  • Vitamin B10 atau disebut dengan PABA
  • Vitamin B11 atau yang juga dinamakan Asam Salisilat
  • Vitamin B12 atau disebut dengan Kobalamin

1. Manfaat vitamin B kompleks untuk kesehatan tubuh

Manfaat vitamin B kompleks untuk kesehatan tubuh
Manfaat vitamin B kompleks untuk kesehatan tubuh

Salah satu manfaat yang terkandung di dalam vitamin b kompleks adalah untuk menjaga agar supaya tubuh anda selalu dalam kondisi yang sehat. Manfaat ini sebenarnya bisa anda dapatkan dari mengkonsumsi makanan yang mengadung vitamin B1 karena memang ia memiliki peran penting di dalam proses metabolisme karbohidrat, protein, dan juga glukosa sehingga kemudian bisa bermanfaat di dalam memberikan energi.

Selain itu, vitamin B1 juga memiliki manfaat lain yaitu mengubah karbohidrat untuk dijadikan sebagai lemak dan juga kemudian menyerap lemak. Dan juga tidak sedikit orang yang berpendapat bahwasanya vitamin B1 termasuk ke dalam vitamin anti stres karena jika mengkonsumsinya, maka pikiran kita bisa lebih segar.

Manfaat lain yang juga terdapt di dalam vitamin B1 adalah sebagai penghilang kesemutan dan juga mencegah katarak sehingga sangat bermanfaat bagi anda yang memiliki masalah pada mata.

2. Manfaat vitamin B kompleks untuk mengatasi glaukoma

Manfaat vitamin B kompleks untuk mengatasi glaukoma
Manfaat vitamin B kompleks untuk mengatasi glaukoma

Apa yang anda ketahui tentang glaukoma? Glaukoma merupakan sebuah kondisi kerusakan yang terjadi pada bagian mata sehingga kemudian bisa menyebabkan terganggunya penglihatan seseorang. Salah satu penyebab glaukoma adalah karena terlalu tingginya tekanan yang terjadi pada bola mata.

Dengan mengkonsumsi vitamin B kompleks secara rutin, maka anda bisa terhindar dari permasalahan glaukoma yang sebenarnya fungsi tersebut dimiliki oleh vitamin B2. Sebenarnya masih ada beberapa manfaat lainnya yang bisa anda peroleh jika mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin B2 antara lain seperti mengatasi permasalahan pada sistem saraf, membantu menyehatkan kulit, rambut, dan juga kuku, serta sangat bermanfaat untuk melakukan perbaikan terhadap jaringan tubuh.

3. Manfaat vitamin B kompleks untuk meningkatkan nafsu makan

Salah satu manfaat dari vitamin B kompleks yang sebenarnya ada pada vitamin B3 adalah untuk meningkatkan nafsu makan anda. Seseorang yang mengalami premasalahan pada nafsu makan akan membuat orang tersebut memiliki berat badan yang semakin lama akan menurun sehingga dikhawatirkan malah membuatnya kurus.

Baca: 15 Vitamin Ibu Hamil untuk Menjaga Kesehatan Janin dan Bunda serta Harganya di Apotik

Dan dengan mengkonsumsi vitamin B3, maka nafsu makan anda akan meningkat. Selain itu, manfaat lain yang bisa anda dapatkan dari vitamin B3 adalah mampu menetralkan racun, membantu meningkatkan terhadap kolesterol HDL, dan juga membantu mengatasi permasalahan pada saluran pencernaan.

Selain itu, vitamin B3 juga ternyata memiliki peran yang sangat penting di dalam proses pertumbuhan serta pembelahan sel dan juga sintesis lemak.

4. Manfaat vitamin B kompleks untuk perkembangan janin

Vitamin B4 memiliki peranan penting di dalam proses perkembangan janin sehingga dapat membuat bayi yang nanti akan dilahirkan dalam kondisi sehat, baik fisik maupun juga mental.

Dengan membiasakan diri mengkonsumsi vitamin B4, maka bayi yang lahir akan memiliki daya ingat yang kuat sehingga tidak mudah lupa. Selain itu, vitamin B4 juga memiliki manfaat di dalam membantu meningkatkan kualitas dari sistem reproduksi manusia.

Baca: 12 Vitamin untuk Ibu Hamil yang dijual di Apotik (Lengkap dengan Harga)

5. Manfaat vitamin B kompleks untuk menjaga kadar glukosa

Bagi anda yang saat ini sedang ingin menjalankan puasa, maka disarankan agar sebelumnya mengkonsumsi vitamin B6 karena ia memiliki manfaat di dalam menjaga kadar glukosa anda selama menjalani ibadah puasa.

Selain itu, vatamin B6 juga akan membantu selama proses produksi dan juga regenerasi yang terjadi pada sel darah merah. Dan juga ternyata, vitamin B6 juga sangat bermanfaat di dalam mengontrol penggunaan lemak, protein, dan juga karbohidrat yang sudah diproduksi.

Demikian penjelasan yang bisa kami sampaikan kepada anda mengenai apa saja manfaat yang terkandung di dalam vitamin B kompleks. Semoga bermanfaat.

BACA JUGA