13 Sakit Kepala Sebelah Kanan, Apa Saja Penyebabnya ?

0
6730
13 Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kanan
13 Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kanan

Bidhuan.id – Sakit kepala sebelah kanan mungkin pernah anda rasakan, dan biasanya disebut dengan migraine. Sakit kepala ini tidak menyerang seluruh bagian kepala, melainkan hanya di beberapa titik saja, seperti sakit kepala sebelah kanan atas mata, bagian belakang, atas telinga dan ada dibeberapa titik lainnya.

Namun, taukah anda apa saja penyebab sakit kepala sebelah kanan ? Nah didalam artikel ini akan membahas lengkap informasi tentang seperti yang salah satunya, sakit kepala sebelah kanan seperti ditusuk-tusuk, karena akan sangat berbahaya jika tidak segera ditangani. Kenali penyebabnya, dan segera periksakan ke dokter untuk mencegah hal-hal buruk yang terjadi.

13 Penyebab Sakit kepala Sebelah Kanan

Berikut ini adalah beberapa penyebab sakit kepala sebelah kanan yang seringkali terjadi.

  • Insomnia Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kanan

Untuk anda yang sering mengalami insomnia, atau gangguan tidur di malam hari, besar kemungkinan akan mengalami sakit kepala di beberapa titik bagian kanan. Insomnia ini bisa menjadi penyebab anda pusing di pagi hari. Bahkan untuk insomnia yang parah, anda bisa mengalami pusing dan sakit kepala yang berlebihan.

  • Meningitis Menyebabkan Sakit Kepala Sebelah Kanan

Penyakit meningitis atau yang biasa disebut dengan infeksi selaput otak, ini juga bisa menjadi faktor sakit kepala sebelah kanan yang perlu anda waspadai. Meningitis ini akan menyebabkan peradangan yang melibatkan saraf-saraf kepala, sehingga menyebabkan rasa nyeri beberapa titik di kepala.

  • Sakit Kepala Sebelah Kanan Akibat Migrain Kronis

Migrain kronis ini biasanya menyerang orang yang memiliki riwayat penyakit migraine. Sakit kepala yang merang hanya di satu sisi ini, biasanya bisa menyerang lebih parah pada pasien apabila melakukan aktivitas yang berlebihan. Pasien juga bisa sampai mengalami mutah apabila sudah terserang migraine kronis.

  • Depresi Menjadi Efek Dari Sakit Kepala Sebalah Kanan

Ketika anda strees dan terserang depresi, anda juga lebih beresiko mengalami indikasi sakit kepala sebelah kanan. Pasalnya pada saat anda strees kemudian depresi, otak akan bekerja lebih keras dari pada biasanya. Tenangkan pikiran, dan jangan memikirkan masalah yang berlebihan.

  • Sakit Kepala Kluster Menyerang Di Bagian Kanan

Jika anda mengalami gejala sakit kepala dan hanya di satu sisi kepala saja, serta lebih terasa sakit pada daerah sekitar mata, itu berarti anda mengalami sakit kepala kluster. Sakit kepala ini tidak menyebar ke seluruh bagian kepala, melainkan hanya menyerang di titik tertentu saja.

  • Sakit Kepala Kronis Menyerang Di Sebelah Kanan Saja

Apabila anda merasakan gejala sakit kepala sebelah yang menyerang pada satu sisi kepala saja, dan itu terjadi teratur, katakana saja dalam 1 minggu anda merasakan sakit kepala tersebut sampai 2 kali, maka bisa jadi anda terserang sakit kepala kronis. Segera periksakan saja ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

  • Kafein Penyebab Sakit Kepala Di Sebelah Kanan  

Apabila anda salah satu orang yang gemar meminum minuman yang berkafein tinggi, seperti kopi dan minuman lainnya, maka sebaiknya anda kurangi sebelum merasakan sakit kepala bekepanjangan. Ketika anda terlalu sering mengonsumsi kafein, anda beresiko terkena sakit kepala yang biasanya menyerang bagian kanan atas kepala.

Baca: 15 Obat Migrain Paling Ampuh Jenis Generik dan Herbal yang Mudah Didapat

  • Obesitas Menyebabkan Sakit Kepala Di Sebelah Kanan

Sebelum terserang sakit kepala yang menyerang di sebelah kanan, sebaiknya anda jaga berat badan anda supaya tidak naik secara signifikan sehingga menjadi obesitas. Mungkin banyak yang tidak menyadari, tetapi inilah faktanya. Bahwa obesitas bisa menjadi pemicu timbulnya sakit kepala.

  • Sakit Kepala Sebelah Kanan Terjadi Akibat Sinusitis

Apabila anda terserang penyakit sinusitis atau penumpukan lendir didalam rongga hidung, yang biasanya menyebabkan anda sulit bernafas ini bisa mengakibatkan anda terserang sakit kepala di satu sisi kepala saja. Segera diatasi, agar sakit kepala tidak semakin parah.

  • Tumor Otak Penyebab Sakit Kepala Sebelah Kanan

Jika anda sudah divonis dengan dokter bahwa anda terkena tumor otak, maka hal ini juga menjadi pemicu anda terserang sakit kepala sebelah kanan yang akan berasa seperti di tusuk-tusuk apabila tumor otak sudah parah, bahkan bisa menyebabkan kematian pada pasien.

  • Konsumsi Obat Sakit Kepala Memicu Sakit Kepala Sebelah Kanan

Sebenarnya jika anda tiba-tiba diserang oleh sakit kepala pada sisi kanan saja, tidak perlu mendapatkan penanganan yang berlebihan seperti mengonsumsi obat. Karena datangnya hanya sebentar saja. Tetapi jika anda terlalu berlebih minum obat sakit kepala, malah bisa jadi efek samping dari obat tersebut menyebabkan anda merasa sakit kepala sebelah lebih parah.

  • Indikasi Sakit Kepala Sebelah Kanan Adalah Cemas

Jangan memikirkan masalah terlalu berlebihan yang akan menyebabkan anda merasa menjadi cemas. Karena ketika cemas, anda bisa terserang sakit kepala sebelah atau migraine di sebagian kepala saja. Membuat pikiran lebih rileks bisa mengatasi sakit kepala tersebut.

  • Sakit Kepala Sebelah Kanan Akibat Peradangan Pembuluh Darah Sekitar Otak

Peradangan pembuluh darah di sekitar otak juga bisa memicu timbulnya rasa sakit kepala yang menyerang di sebelah kanan saja. Peradangan pembuluh darah di sekitar ini seperti yang ditemui pada pasien stroke, darah tinggi, pendarahan otak dan berbagai macam penyakit lainnya.

Berbagai macam penyebab sakit kepala sebelah kanan diatas semoga bisa anda pahami sehingga mempermudah anda dalam mengatasi permasalahan sakit kepala tersebut. Periksakan ke dokter dan mulailah menjalani pola hidup sehat.  

Baca: 4 Obat Migrain Paten, Generik hingga Herbal untuk Mengatasi Sakit Kepala Sebelah

BACA JUGA