Prediksi Final Ideal : Arema Singkirkan Mitra Kukar Jumpa Semen Padang

0
2150
arema mitra kukar final

Prediksi Final Ideal : Arema Singkirkan Mitra Kukar Jumpa Semen Padang. Bagi sebagian bidhuaners pasti menunggu-nunggu prediksi skor versi bidhuan.id di semifinal putaran kedua Piala Jenderal Sudirman (PJS) di Stadion Kanjuruhan, Malang malam nanti (17/1).

Laga krusial ini akan disiarkan langsung atau bisa disaksikan melalui live streaming di Net TV atau TVRI mulai Pk. 19.00 WIB. Sejak beberapa hari lalu ribuan Aremania sudah mengantri untuk mendapatkan tiket pertanda pertandingan nanti akan dipenuhi oleh suporter fanatik Arema.

Terlebih akan ada persembahan unik dari Aremania dengan pembentangan Bendera Merah Putih raksasa berukuran 110 X 36 meter dan diusung masuk lapangan dalam kondisi tergulung oleh 750 petugas dalam tiga bagian.

Hanya dua alasan mengapa Arema Cronus akan mampu melaju ke babak final PJS dilihat diatas kertas. Faktor sejarah dan gol tandang yang mampu dilesakan oleh Arema dimana di Tenggarong berakhir dengan kedudukan 2-1 untuk kemenangan Mitra Kukar. [Baca : Video Cuplikan Gol Mitra Kukar Bungkam Arema Cronus Semifinal PJS]

Mitra Kukar sebenarnya adalah seteru abadi dari Arema yang berasal dari Surabaya bernama Niac Mitra klub dimana memiliki sejarah hebat dengan rentetan para pemain berkelas semacam Fandi Ahmad (Singapura) yang sempat membungkam Arsenal 2-0 di Stadion Tambaksari yang salah satunya hasil golnya.

Menariknya perseteruan antar Malang dan Surabaya di era galatama melalui kedua klub ini selalu dimenangkan oleh Arema ketika digelar di Malang. Karena kesulitan dana Niac Mitra kemudian sempat mengalami 2 kali proses penggantian nama dengan berganti kepemilikan. Mitra Kalteng Putra kemudian Mitra Kukar.

Berikut adalah head to head kedua tim di era Liga Indonesia saat ini dikutip dari goal.com.

Kompetisi Tanggal Home Away Skor
SCM Cup 2015 18/01/15 Arema Mitra 5-3
Menpora Cup 2013 23/09/13 Arema Mitra 4-1
ISL 2013 29/07/13 Mitra Arema 2-1
ISL 2013 13/02/13 Arema Mitra 3-1
ISL 11/12 17/05/12 Arema Mitra 5-2
ISL 11/12 05/02/12 Mitra Arema 2-2
Divisi I 2004 23/09/04 Arema Mitra 1-0
Divisi I 2004 02/03/04 Mitra Arema 1-2

Prakiraan susunan pemain

Arema Cronus (4-3-3): Kadek Wardana (gk), Hasim Kipuw, Purwaka Yudhi, Kiko Insa, Junda Irawan; Juan Revi, Ahmad Bustomi, Tony Espinosa; Esteban Vizcarra, Cristian Gonzales, Dendi Santoso.
Pelatih: Joko Susilo

Mitra Kukar (4-5-1): Sahar Ginanjar (gk), Abdul Gamal, Yanto Basna, Arthur Cunna, Michael Orah; Rizky Pellu, Septian Maulana, Rodrigo Dos Santos, Defri Rizky, Yogi Rahardian; Patrick do Santos
Pelatih: JafriSastra

Prediksi skor : 1-0 untuk Arema

BACA JUGA