Video Heboh Mobil Bale diserang Suporter Real Madrid

0
2539

Laga El Clasico, Barcelona vs Real Madrid memang sudah berlalu, tapi kejadian di luar lapangan selepas pertandingan membuat heboh setelah fans Real Madrid mencoba menyerang mobil pemain Gareth Bale.

Video Heboh Mobil Bale diserang Suporter Real Madrid dapat dilihat dari media youtube Pops Lols dan juga media vine yang diupload melalui twitter. Dalam video ini terlihat pula Jese Rodriguez  yang mencoba berargumen dengan fans ini, namun tak lama tancap gas. Selanjutnya Sergio Ramos dengan mobil merahnya mencoba berbicara tapi kemudian security mulai melerai.

Berikut adalah video Heboh Mobil Bale diserang Suporter Real Madrid

https://www.youtube.com/watch?v=Pab4i7nnmRA

Melalui media twitter pula bisa dilihat peristiwa penyerangan ini.


Dilansir dari bola.net, atas kejadian ini pihak klub memberikan pernyataan resminya

  1. Pihak klub sudah mengidentifikasi tiga orang yang bertanggung jawab atas insiden ini, salah satunya adalah anggota klub.Mereka melakukan tindakan agresif dan kasar kepada beberapa pemain kami.
  2. Detail mengenai anggota klub yang terlibat sudah dikirimkan ke Komisi Disiplin klub. Keanggotaannya akan dihentikan karena melakukan pelanggaran yang serius.
  3. Senin sore, Komisi Disiplin sudah melakukan rapat darurat dan melakukan investigasi. Untuk sementara, keanggotaan pelaku dibekukan.
  4. Real Madrid sudah menghubungi Komisi Anti Kekerasan SPanyol mengenai insiden ini, melaporkan tiga pelaku dan mengharapkan hukuman yang sesuai.
  5. Real Madrid akan melakukan tindakan hukum terhadap tiga orang yang bertanggung jawab atas insiden ini.

Mudah-mudahan kejadian ini tidak diikuti oleh para suporter di Indonesia

BACA JUGA