Komentar Netizen Setelah PSSI Menang Mutlak di PTUN

0
2876
kisruh kemenpora pssi

Pengadilan Tata Usaha Negeri (PTUN) mengenai SK Pembekuan PSSI akhirnya menghasilkan putusan akhir dan berlaku mutlak setelah hari ini, Selasa (14/7). Sidang yang ditengahi Hakim Ujang Abdullah mengabulkan permohonanan PSSI dan pihak Menpora harus mencabut SK Pembekuan PSSI. Pihak Kemenpora  diberi waktu 14 hari kerja untuk melakukan banding.

Komentar Netizen Setelah PSSI Menang Mutlak di PTUN muncul setelah hakim putuskan PSSI memenangkan gugatan.

“Mengabulkan permohonan PSSI dan menyatakan kemenpora diwajibkan mencabut surat keputusan 17 April lalu,” kata Hakim ketua, Ujang Abdullah dalam putusan akhirnya, Selasa (14/7) dilansir dari Republika.

Sebelumnya, kuasa hukum kemenpora Yusup Suparman sudah menegaskan kemenpora tidak akan melakukan manuver apapun terkait putusan hakim. Kemenpora akan mengajukan banding jika keputusan hakim memenangkan PSSI.

Kisah baru dari perseteruan PSSI dan Kemenpora memunculkan berbagai komentar dari Netizen, seperti berikut ini
@we_aremania
PTUN menangkan PSSI, akankah negara melawan hukum negara?. Drama terus berlanjut atau selesai?. Nantikan bung!!

@AlionelMessi_
Apakah “pertandingan” di PTUN antara PSSI vs Kemenpora akan diteruskan dlm babak tambahan “BANDING”..??, Makin panjanglah lorong gelap ini.

@GRStengah2x45
Berbulan2 menguasai pertandingan, kali ini Ball possession di laga final PTUN ini Menpora kedodoran banget…. tp belum berarti PSSI menang

@dedywadia1
Ayoo menporaa,PTUN sdh mengabulkan gugatan PSSI, pasti bilangnya “ada yg janggal dgn keputusan hakim PTUN ini? Sy tdk kaget atas hasil ini”

@quatrosofia
Pak @jokowi , Pak @Pak_JK , hari ini PSSI menang di PTUN. Smg pemerintah bisa legowo dan menyudahi aksi2 kontraproduktif @KEMENPORA_RI trims

@denimaung
PTUN memenangkan PSSI, Kemenpora berencama membekukan PTUN #ngok

Mari kita lihat drama apalagi yang akan terjadi, bagaimana menurut bidhuaners?

BACA JUGA