Obat rematik generik ampuh, yang Dapat Dibeli di Apotik

0
49082
obat rematik generik yang ampuh
obat rematik generik yang ampuh

Bidhuan.idNama Obat rematik generik apa saja yang ampuh dan terbukti efektif? Sekarang memang tidak sedikit orang yang mencari obat ini. Banyak orang yang mengalami gejala asam urat menyerang tubuh mereka. Mengapa obat rematik generik? Karena jenis obat ini dapat ditemukan dengan mudah di apotik atau pasaran, dengan berbagai merk, dan juga berbagai bahan aktif. Biasanya jenis obat ini sendiri diberi nama International Non Prorietary Name (INN). Biasanya obat rematik ini memang dijual bebas dalam pasaran, Anda bisa mengkonsumsinya untuk menyelesaikan masalah karena asam urat. Jadi tanpa resep dokterpun, Anda sudah bisa membelinya. Sangat cocok bagi Anda yang ingin berhemat, namun tak tahan dengan penyakit rematik. Mari baca selengkapnya.

Penyakit rematik

Penyakit asam urat atau rematik ini jika tak ditangani secara serius bisa mengganggu aktivitas Anda sehari-hari, bahkan juga dapat menyebabkan organ ginjal mengalami kerusakan. Sebelum itu terjadi, Anda harus menyembuhkan rematik ini.

Karena alasan tersebut, maka pemberian obat rematik baik itu obat rematik resep dokter maupun obat rematik generik dengan cepat ketika gejala rematik asam urat muncul sangat direkomendasikan. Pengobatan yang cepat akan membantu mengurangi rasa sakit karena rematik tersebut. Untuk faktor penyebabnya, bisa Anda check di bawah ini.

[Baca juga:Peneliti Menemukan Senyawa di Teh Hijau Efektif Sebagai Obat Rematik]

Faktor penyebab penyakit rematik

Penyebab penyakit rematik dan cara pencegahannya
Penyebab penyakit rematik dan cara pencegahannya

Berikut ini adalah penyebab penyakit rematik dan cara pencegahannya :

  • Asam urat merupakan penyebab umum seseorang terserang rematik. Asam urat termasuk penyakit yang disebabkan tak adanya zat alami, di mana seharusnya zat alami tersebut diproduksi asam urat manusia. Karenanya tubuh akan merasa sakit, bentuk dari asam urat yang menyerupai jarum ataupun kristal, karena itu benar-benar membuat seseorang yang terserang merasa tak nyaman pada tubuh mereka. Asam urat termasuk penyakit yang harus cepat ditangani, jika tak ingin berkembang menjadi rematik.
  • Mandi malam jadi Penyebab Rematik, mungkin ini sudah tak asing lagi di telinga Anda. Yang menyebabkan seseorang terserang rematik karena mandi malam bukan karena aktivitasnya, melainkan karena udara dan air yang dingin. Jika Anda menggunakan air hangat ketika mandi malam, sesungguhnya tidak masalah. Air beserta udara dingin bisa memicu terjadinya pengerutan di kapsul sendi, karena itu dapat membuat persendian terasa lebih nyeri. Jika memang Anda terpaksa mandi malam, sebaiknya gunakan air hangat. [Baca juga:Terlalu Sering Tidur jadi Tanda Timbulnya Masalah Mental]
  • Osteoporosis, penyakit tulang ini juga dapat menjadi faktor penyebab serangan rematik pada seseorang. Kondisi ketika kepadatan tulang sudah semakin menipis, hingga akhirnya tak lagi bisa ditangani, dan terjadi pengeroposan tulang, dapat dianggap menjadi rematik tulang, yang sifatnya berbahaya. Jika tak ditangani dengan cepat, bisa berkembang menjadi penyakit rematik. Osteoporosis tak hanya mengganggu kesehatan tulang saja melainkan juga kesehatan sendi, sendi yang ikut terserang akan terasa sakit.

Obat generik gangguan rematik

Nama obat generik rematik tanpa resep dokter
Nama obat generik rematik tanpa resep dokter

Jenis-jenisnya:

Imunosupresif, merupakan obat yang bersifat anti radang. Obat ini akan berfungsi menjadi penekan sistem imun pada manusia. Walaupun begitu, pemakaian obat jenis imunosupresif sebaiknya Anda hindari, sebab efek samping jika menggunakannya dapat dibilang benar-benar berbahaya, yakni bisa meracuni organ ginjal dan hati, selain itu bisa mengakibatkan penyakit kanker, penyakit yang sangat ditakuti.

Obat arthritis rheumatoid, jenis obat ini umumnya diberikan untuk seseorang yang terkena penyakit rematik pada tahap awal. Untuk yang sudah parah tidak bisa menggunakan obat ini.

Jika rematik yang Anda derita tak kunjung sembuh, berarti pemilihan obat yang Anda lakukan salah. Segeralah lakukan konsultasi dengan dokter.

Nama obat generik rematik lainnya: Flurbiprofen, Fenoprofen, Sulindac, Naproxen, dan Meclofenamat.

Sekian artikel tentang obat rematik generik, yang dapat dibeli di apotik, semoga bermanfaat.

[Baca juga:Awas! Ini Gejala Penyakit yang Tidak Boleh Diabaikan Wanita]

BACA JUGA