Penyebab Ini TalkShow Berating Tinggi dan Populer di Youtube

0
49332

Media hiburan acara televisi Indonesia yang pas untuk mahasiswa atau warga Indonesia yang tinggal di luar negeri adalah melalui Youtube. Selepas stand up comedy, sekarang giliran ini talkshow yang populer di Youtube. Ini Talksow bukan talk show biasa, talk show dengan konsep acara yang brilian membuat program acara di NET TV ini menjadi favorit dan berating tinggi. Selain akan sedikit membahas tentang isi program ini talkshow juga disediakan video pilihan yang paling banyak ditonton dipostingan kali ini.

ini talkshow berbeda

Faktor yang membuat program ini talkshow berating tinggi

1. Produser memilih tim yang tepat

Membuat dan merencanakan program talkshow yang lain daripada yang lain bukanlah hal yang mudah. Timing yang tepat dari merosotnya rating OVJ dan membawa Andre dan Sule ke acara ini adalah pilihan yang tepat. Selain itu, pilihan para pendukung acara yang bagus, tim kreatif yang kompak menjadi nilai yang plus bagi acara ini. Walau di awal banyak keluar masuk terutama co-hostnya, saat ini sudah tidak ada lagi pergantian, buktinya ketika andre sakit Haruka JKT48 yang menggantikan.

Tayangan perdana Ini TalkShow 23 Maret 2014
https://www.youtube.com/watch?v=SkBL-MMqmdk

2. Tim kreatif yang brilian

Tidak ada talkshow yang menggabungkan adanya tema talkshow, alur cerita sesuai temanya, joged atau musik, lawakan, dan pemain pendukung yang menyelingi acara talkshownya. Terkadang tim kreatif memanfaatkan hostnya untuk menyerupai para tamu berikutnya. Sungguh banyak ide brilian dan berbeda di setiap episodenya.

3. Host Sule dan Co-Host Andre yang Ajaib

Sule dan Andre seperti memiliki ikatan batin ketika melawak, sangat kompak walau tanpa teks. Lawakan spontan sering terjadi di setiap episodenya.
https://www.youtube.com/watch?v=Gv4MLbuzZD0

4. Mang Saswi pemecah suasana

Ini yang membuat talkshow tidak bosan untuk di tonton, kopi, brandek, cendol, jus papaya-nya, sing sepat dan banyak lagi lagu mang saswi bisa membuat pecah suasana dan membuat semua berjoged. Selain itu, biasanya menjadi pemeran utama dan pembuat ulah dalam setiap alur ceritanya. Mang Saswi diperankan oleh Sas Widjanarko sebagai pamannya Sule yang sempat muncul di petualangan sherina sebagai penculik lucu. Lengkapnya tentang mang saswi klik disini.
https://www.youtube.com/watch?v=uks71XyWn2c

5. Neneng Maya yang cantik buat terpesona

Siapa yang tidak mau mempunyai pembantu yang cantik, sesuai nama aslinya Maya Septha mantan pemain extravaganza-nya Trans TV, neng maya ini jadi rebutan Andre dan Sule serta menjadi bahan candaan. Lagu minuman teh asoy geboy neneng maya menjadi ciri khas datangnya Maya yang tugas utamanya menyediakan jamuan teh bagi tamunya, walau tak jarang tim kreatif melibatkan Maya di alur ceritanya. Lengkapnya tentang neneng Maya klik disini.

6. Haji Bolot yang menyegarkan acara

Siapa yang tak kenal Haji Bolot, dengan akting kebolotannya membuat acara talkshow yang mulai monoton menjadi segar kembali. Sungguh ide brilian memasukan Haji Bolot di setiap alur ceritanya.
https://www.youtube.com/watch?v=YTkZXsWhq14

7. Ibunya Sule pengatur cerita

Ibu cerewet yang diperankan Yurike Prastika tanpa disadari menjadi pengatur cerita, di sela tanya jawab selalu berusaha mengenalkan penonton ke tema acara tiap episodenya.

8. Haruka JKT48 yang imut nan kocak

Bertindak sebagai sepupu sule, dengan kemampuan bahasa Indonesia yang terbatas membuat Haruka menjadi bahan candaan bagi Sule dan Andri. Terkadang kelakuan yang jail membuat acara lebih berwarna.
https://www.youtube.com/watch?v=S6Yb4F53Qrw

9. Koordinator penonton

Ibaratnya nonton bola tanpa penonton di stadion akan membuat hambar acara bolanya, begitu juga di sini, selain koordinator penonton Yujeng bertindak pula sebagai wasit dengan membawa peluit bagi yang mencela dikenakan sanki membayar 5 ribu rupiah.

Video Pilihan Ini Talkshow Paling Populer di Youtube

https://www.youtube.com/watch?v=QVQ9xo_L5Jk
https://www.youtube.com/watch?v=oe19xUzqsZ0
https://www.youtube.com/watch?v=H1qY101M5dk

Kumpulan Video Lucu Mang Saswi

BACA JUGA