Hasil Drawing Piala AFF 2015 untuk Timnas U-19 dan U-16

0
5530
timnas u19

Hasil Drawing pembagian grup Piala AFF 2015 untuk Timnas U-19 dan U-16 menempatkan kedua garuda muda berada satu grup bersama Australia. Dan kedua tim berada di grup B.

Seperti dilansir website resmi PSSI, Hasil Drawing Piala AFF 2015 untuk Timnas U-19 dan U-16 yang digelar di Malaysia kemarin (25/2) menempatkan Timnas U-19 di grup B bersama Australia, Singapura, Filipina, Kamboja, dan Myanmar. Sedangkan Timnas U-16 juga berada di grup B bersama Australia, Singapura, Filipina, Kamboja, dan Myanmar.

Berikut adalah hasil lengkap drawing Piala AFF 2015 U-19*

Grup A : Malaysia, Vietnam, Laos, Timor Leste, Brunei Darussalam, dan Thailand.
Grup B : Indonesia, Australia, Singapura, Filipina, Kamboja, dan Myanmar

Piala AFF U-19 dilaksanakan di Sidoarjo, 22 Agustus-4 September.

*Update 27/2, Dikabarkan akan berubah format menjadi 3 grup, sampai saat ini belum ada kabar pastinya

Berikut adalah hasil lengkap drawing Piala AFF 2015 U-16

Grup A : Malaysia, Vietnam, Laos, Timor Leste, Brunei Darussalam, dan Thailand.
Grup B : Indonesia, Australia, Singapura, Filipina, Kamboja, dan Myanmar

Piala AFF AFF Cup U-16 akan digelar di Solo, Jawa Tengah, 27 Juli-7 Agustus.

BACA JUGA