7 Merk Obat Batuk Anak 1 Tahun Di Apotek Terbaik

0
11690
Obat Batuk Anak 1 Tahun Di Apotek
Obat Batuk Anak 1 Tahun Di Apotek

Bidhuan.id – Apakah anda tahu tentang apa saja merk obat batuk anak 1 tahun di apotek? Perlu anda tahu bahwa asalnya batuk bukan termasuk sebuah kondisi yang berbahaya. Batuk adalah sebuah reaksi yang wajar alias normal yang akan dialami oleh siapapun dimana batuk tersebut merupakan mekanisme untuk membantu mengeluarkan zat atau kandungan yang masuk ke dalam mulut. Terdapat dua jenis batuk yang umum dikenal, yakni batuk kering dan batuk basah.

Batuk kering merupakan batuk yang tidak disertai dengan keluarnya dahak. Batuk tersebut juga lebih dikenal dengan sebutan batuk tidak berdahak. Sementara batuk basah merupakan batuk yang muncul disertai dengan dahak atau yang juga disebut sebagai batuk berdahak. Batuk tersebut bisa menyerang siapapun tanpa memandang usia maupun juga jenis kelamin. Salah satu yang terserang batuk adalah anak-anak. Maka dari itu, kami ingin menjelaskan tentang apa saja merk obat batuk anak 1 tahun di apotek yang sudah terbukti khasiatnya.

Merk obat batuk pilek anak 1 tahun di apotek

Saat ini, sudah tersedia berbagai macam obat batuk untuk anak yang bisa anda pilih. Anda bisa memilih sendiri apakah akan memberikan anak anda obat-obatan yang dibuat dari bahan tradisional atau yang disebut sebagai obat tradisional. Anda juga bisa memilih untuk memberikan kepada anak anda mengenai obat batuk yang ada di apotek.

Khusus obat batuk yang ada di apotek, sudah tersedia dengan berbagai macam merk maupun juga harga. Obat-obatan batuk tersebut sudah tersedia baik yang merupakan obat bebas maupun juga obat resep. Penggunaan dari obat batuk tersebut harus dlakukan secara berhati-hati karena anda akan memberikan obat tersebut kepada anak-anak yang sistem kekebalan tubuhnya masih belum sempurna.

Maka dari itu, penting untuk memperhatikan merk obat terbaik untuk anak anda yang digunakan sebagai solusi paling tepat di dalam mengatasi batuk, baik itu batuk biasa maupun juga yang disertai dengan pilek.

1. Obat batuk kering anak 1 tahun di apotek

Obat batuk kering anak 1 tahun di apotek
Obat batuk kering anak 1 tahun di apotek

Obat batuk pertama yang kami sarankan untuk digunakan oleh anak anda yang masih berusia 1 tahun maupun lebih adalah Actifed Syrup. Obat yang satu ini memang menjadi salah satu merk yang banyak direkomendasikan oleh para ahli kesehatan. Kandungan yang ada di dalam obat tersebut pun juga tidak ada yang meragukannya. Banyak yang merasakan sendiri bahwasanya Actifed Syrup memang terbukti ampuh mengobati batuk yang dialami oleh buah hati anda.

Mengenai harga yang harus anda keluarkan untuk membeli Actifed Syrup memang terbilang cukup mahal. Harga dari Actifed Syrup mencapai Rp. 54.300 setiap botolnya. Bagi anda yang ingin membelinya, anda tinggal pergi ke apotek yang berada di sekitar rumah anda. Tentunya anda harus memberikan Actifed Syrup kepada anak anda secara rutin.

Selain itu, penggunaan obat ini untuk jangka waktu yang lama sebaiknya anda tanyakan kepada dokter. Jika selama mengkonsumsi Actifed Syrup namun anak anda tidak menunjukkan tanda-tanda kesembuhan dari batuk yang dialaminya, maka segeralah untuk menghubungi dokter.

2. Merk obat batuk anak di bawah 1 tahun di apotek

Merk obat batuk anak di bawah 1 tahun di apotek
Merk obat batuk anak di bawah 1 tahun di apotek

Bagi anak anda yang masih berusia di bawah 1 tahun dan mengalami batuk, tentu akan membuat anda sangat khawatir. Hal ini dikarenakan pemberian obat batuk pada anak, apalagi yang masih berusia di bawah 1 tahun tentu tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Jika anak anda ternyata salah mengkonsumsi obat, maka bisa menyebabkan kondisi yang lebih buruk lagi.

Beberapa merk obat yang bisa digunakan sebagai pilihan utama untuk mengobati batuk pada anak-anak yang usianya masih berada di bawah 1 tahun antara lain:

Baca: Obat Anak Batuk Pilek, Jangan biarkan Anak Menderita Berlama-lama!

  • Anakonidin Syrup
    • Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan merk obat yang bernama Anakonidin Syrup. Obat yang satu ini sering muncul di televisi dan menjadi salah satu yang banyak dipilih untuk pengobatan batuk pada anak.
    • Selain berguna di dalam pengobatan batuk anak, ternyata Anakonidin Syrup juga bisa digunakan sebagai solusi untuk pengobatan demam, hidung tersumbat, maupun juga sakit kepala. Obat yang satu ini memang dibuat khusus bagi anak-anak anda yang masih berusia di bawah 1 tahun.
    • Kandungan yang terdapat di dalam Anakonidin Syrup yang nantinya akan bekerja dengan cara mengencerkan dahak sehingga dahak akan keluar dan batuk anak anda bisa sembuh.
    • Mengenai harga yang harus anda keluarkan untuk membeli Anakonidin Syrup adalah Rp. 8000 untuk kemasan 30 ml. Pemberian obat ini harus anda perhatikan takaran dosisnya. Selalu gunakan sendok takar yang sesuai dan jangan memberikan dosis yang melebihi dari anjuran yang sudah tertera di kemasannya.

Baca: Cara Bijak Hindari Overdosis Parasetamol Pada Obat Batuk Pilek Anak

  • Anatuk obat batuk herbal
    • Apakah anda pernah tahu apa itu obat Anatuk? Mungkin sampai sekarang anda masih belum tahu bahwasanya obat ini menjadi salah satu merk obat yang direkomendasikan untuk pengobatan batuk.
    • Komposisinya yang berasal dari bahan alami seperti madu menjadi salah satu petimbangan mengapa kami menyarankan agar anda menggunakan Anatuk dibandingkan dengan merk obat yang lainnya.
    • Selain terbuat dari madu, Anatuk juga terdapat sebuah kandungan yang bernama senggugu yang memang dikenal sebagai rajanya di dalam mengatasi berbagai permasalahan yang berhubungan dengan saluran pernapasan. Maka dari itu, obat ini banyak dipilih sebagai solusi di dalam mengatasi batuk yang dialami oleh anak.
    • Mengenai harga yang harus dikeluarkan untuk membeli Anatuk Rp. 65.000 untuk kemasan 140 ml. Harganya memang sangat mahal, namun sebanding dengan khasiat dan keamanan dari obat tersebut untuk diminum oleh anak anda.
    • Sementara itu, mengenai dosis yang harus anda berikan nantinya adalah sebanyak 1 sampai dengan 2 sendok teh. Dosis tersebut diberikan dalam jangka waktu 3 kali dalam sehari.

3. Obat batuk apotek anak 1 tahun

Obat batuk apotek anak 1 tahun
Obat batuk apotek anak 1 tahun

Obat yang juga menjadi salah satu pilihan utama untuk anak yang mengalami batuk adalah Uni Baby’s Cough Syrup. Obat yang satu ini mungkin juga belum banyak yang mengetahuinya padahal khasiat yang terkandung di dalamnya efektif di dalam pengobatan batuk anak yang membandel.

Seperti yang anda lihat pada bagian kemasannya, Uni Baby’s Cough Syrup mengandung paracematol dan juga guaifenesin yang memang merupakan zat yang dibutuhkan untuk menyembuhkan batuk. Obat ini direkomendasikan bagi anak-anak yang berusia kurang dari 1 tahun. Untuk dosis yang harus diberikan adalah sebanyak 2,5 ml untuk diminum 3 kali sehari. Mengenai harga yang harus anda keluarkan jika ingin membeli Uni Baby’s Cough Syrup adalah Rp. 7000 sampai dengan 12.000 untuk kemasan 60 ml.

Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan sebelum maupun ketika Uni Baby’s Cough Syrup diberikan kepada anak anda:

  • Uni Baby’s Cough Syrup harus diberikan secara rutin guna meningkatkan keefektifan dari obat ini.
  • Uni Baby’s Cough Syrup dianjurkan untuk menggunakan di waktu yang sama dan juga rutin.
  • Anda harus tahu bahwa pemberian dosis yang besar tidak menjamin kesembuhan.
  • Jika selama penggunaan Uni Baby’s Cough Syrup ternyata buah hati anda mengalami kondisi seperti iritasi kulit maupun juga gatal-gatal, maka jangan lanjutkan penggunaan obat ini dan harus segera menghubungi dokter.
  • Selain itu, jika Uni Baby’s Cough Syrup akan digunakan dalam jangka waktu yang lama maka juga harus dikonsultasikan dengan dokter.

Baca: 4 Daftar Obat Batuk Pilek Anak Yang Terbukti Ampuh

4. Merk obat batuk anak di atas 1 tahun di apotek

Merk obat batuk anak di atas 1 tahun di apotek
Merk obat batuk anak di atas 1 tahun di apotek

Selain menjelaskan tentang apa saja merk obat yang digunakan untuk anak-anak yang masih berusia 1 tahun, kami juga akan menjelaskan kepada anda beberapa merk obat yang digunakan untuk anak-anak yang berusia lebih dari 1 tahun. Beberapa obat tersebut antara lain:

  • OBH Combi Anak
    • Mungkin untuk obat yang satu ini sudah tidak asing lagi bagi anda. Obat yang menjadi salah satu yang sering diiklankan tersebut menjadi salah satu pilihan utama di dalam pengobatan batuk pada anak. Selain itu, OBH Combi Anak juga menjadi pilihan bagi anak anda yang mengalami bersin maupun juga sakit kepala.
    • Harga yang harus anda keluarkann untuk membeli OBH Combi Anak adalah sebanyak 11.900 untuk kemasan 60 ml.
    • Obat ini memang sudah terbukti khasiatnya sebagai solusi di dalam pengobatan batuk maupun gejala lainnya yang berhubungan dengan pilek.
    • Dosis yang harus diberikan kepada anak-anak yang berusia 2 sampai dengan 5 tahun adalah sebanayk 3 sendok untuk setiap harinya. Persendok takar tersebut adalah sebanyak 5 ml. Disarankan untuk meminumnya setelah makan karena untuk mencegah dari hal-hal yang tidak diinginkan seperti mual dan juga muntah.
  • Bodrexin Flu
    • Bodrexin Flu juga menjadi salah satu obat yang dipilih di dalam menyembuhkan batuk yang diderita oleh anak anda yang berusia di atas 1 tahun. Obat ini berbentuk tablet sehingga penggunaannya adalah dengan cara dikunyah. Pengobatan menggunakan Bodrexin Flu memang dijadikan sebagai solusi utama untuk pengobatan batuk maupun gejala flu yang tidak kunjung sembuh.
    • Harga yang harus dikeluarkan untuk membeli Bodrexin Flu adalah Rp. 12.000. Harga yang sangat murah dengan khasiat yang terkandung di dalamnya sebagai solusi untuk mengobati batuk.
    • Anda harus tahu bhawasanya Bodrexin Flu merupakan merk obat yang hanya diperuntukkan bagi anak yang berusia 3 sampai dengan 5 tahun.
    • Selain mendapatkan Bodrexin Flu di apotek, anda juga nanti bisa mendapatkan obat ini di toko-toko atau warung terdekat yang ada di sekitar rumah anda.
    • Dosis yang harus anda berikan kepada anak anda tersebut adalah 1 sendok takar untuk diberikan sebanyak 3 kali dalam sehari.

Baca juga: 12 Obat Batuk Pilek Anak di Apotik, Herbal dan Tradisional Lengkap

5. Obat batuk berdahak anak 1 tahun di apotek

Obat batuk berdahak anak 1 tahun di apotek
Obat batuk berdahak anak 1 tahun di apotek

Obat batuk anak 1 tahun di apotek yang juga kami sarankan untuk anda gunakan adalah Proris Sirup. Obat ini juga termasuk ke dalam salah satu merk obat yang banyak direkomendasikan sebagai solusi untuk mengatasi batuk berdahak yang tak kunjung sembuh. Seperti yang kita tahu bahwa batuk berdahak merupakan sebuah kondisi batuk yang disertai dengan keluarnya lendir atau dahak.

Untuk cara kerja dari Proris Sirup adalah dengan cara mengencerkan dahak sehingga lebih mudah untuk dikeluarkan. Selain digunakan sebagai pengobatan batuk, obat ini juga efektif dijadikan sebagai obat untuk mengatasi demam maupun kondisi lainnya yang berhubungan dengan flu.

Mengenai takaran dosisnya adalah sebanyak 1/2 sendok teh dan diberikan dalam 3 sampai dengan 4 kali dalam sehari. Sementara untuk dosis yang diberikan kepada anak-anak yang usianya sudah mencapai 3 sampai dengan 7 tahun adalah sebanyak 1 sendok teh untuk 3 sampai dengan 4 kali.

BACA JUGA