15 Cara Mengatasi Kulit Kering Mengelupas dan Bersisik pada Wajah, Tangan, kaki

0
5662
15 Cara Mengatasi Kulit Kering Mengelupas dan Bersisik pada Wajah Tangan, kaki
15 Cara Mengatasi Kulit Kering Mengelupas dan Bersisik pada Wajah Tangan, kaki

Bidhuan.id – Cara Mengatasi Kulit Kering bisa dilakukan secara alami atau mengonsumsi obat-obatan. Kulit kering selalu menjadi masalah yang sulit untuk diatasi. Hal itu menyebabkan rasa tidak nyaman pada diri sendiri karena jika disentuh kulit akan terasa gatal dan kaku. Kulit kering bersisik dan keriput ketika digaruk akan menimbulkan garis putih dan tentunya hal itu sangat tidak membuat nyaman untuk dilihat diri sendiri ataupun orang lain. Gejala ini biasanya sering terjadi pada orang-orang yang tinggal di daerah tropis. Cara mengatasi kulit kering dan kasar yang kadang juga mengelupas serta bersisik tidaklah semudah yang dibayangkan, anda harus bisa mengatur pola hidup sehari-hari secara rutin.

Artikel ini akan mengulas lengkap mengenai perawatan dan cara untuk mengatasi kulit kering bersisik , mengelupas pada bagian tubuh mulai dari wajah, tangan hingga kaki.

Penyebab terjadinya kulit kering dapat dilihat dari beberapa faktor, yaitu karena perubahan cuaca yang ekstrim, sering mandi dengan air dingin, kekurangan cairan dan nutrisi. Untuk mengatasinya bisa anda lihat ulasan berikut ini.

15 Cara Mengatasi Kulit Kering Dengan Berbagai Cara

  • Menggunakan Pelembab Yang Cocok Dengan Kulit Anda untuk mengatasi kulit kering

Menggunakan pelembab dapat membantu kulit untuk mempertahankan kelembaban kulit dalam jangka waktu yang cukup lama. Anda bisa memanfaatkan baby oil sebagai pelembab agar kulit semakin lembab. Untuk menggunakan pelembab carilah pelembab yang cocok untuk kulit anda. Dan pastikan juga bukan termasuk pelembab yang bisa membuat kemandulan bagi Pria

  • Cukupkan Minum Air 8-10 Gelas Per Harinya untuk mengatasi kulit wajah kering dan mengelupas

Usahakan untuk selalu minum air putih seperti yang telah dianjurkan oleh dokter untuk mencegah kulit kering yakni sebanyak 8-10 gelas per harinya. Kulit memiliki kandungan air sekitar 64%, itu berarti air putih sangat penting bagi kesehatan kulit. Pada tahun 2007, International Journal od Cosmetics Science mengungkapkan bahwa meminum air sebanyak 2,25 liter setiap harinya dapat meningkatkan ketebalan dan kepadatan kulit selama 4 minggu.

  • Sumber Makanan Yang Mesti Tercukupi

Selain diharuskan untuk meminum air putih sebanyak 8-10 gelas per harinya. Konsumsi makanan yang sehat juga harus diperhatikan. Untuk meningkatkan kelembaban kulit sebaiknya anda memperbanyak mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin c, magnesium, dan beta-carotene. Kandungan nutrisi tersebut dapat ditemukan pada ikan salmon, jeruk, mangga, dan sebagainya.

  • Minyak Zaitun Sebagai Vitamin Alami Untuk Kulit Kering

Kandungan vitaminnya yang banyak bisa membantu anda untuk menjaga kelembaban kulit. Kandungan vitamin yang terdapat dalam minyak zaitun antara lain adalah vitamin A, B1, B2, C, D, E, K, zat besi dan kolesterol yang rendah. Anda dapat mengoleskan minyak zaitun ke kulit dan memijatnya untuk membantu proses penyerapan minyak ke dalam kulit.

  • Buah Alpukat, Buah Sejuta manfaat Untuk mengatasi kulit kering bersisik

Buah alpukat merupakan buah dengan sejuta manfaat. Buah alpukat banyak dimanfaatkan orang-orang sebagai vitamin alami untuk pelembab kulit. Salah satunya adalah untuk membantu menjaga kelembaban kulit. Kandungan kalori, protein, karbohidrat, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, vitamin B1, vitamin C, air, dan juga serat bisa membantu untuk memberi kelembaban pada kulit yang bermasalah. Buah alpukat juga merupakan sebuah antioksidan yang bisa mencegah penyakit berbahaya.

  • Madu Sebagai Pelembab Alami agar terhindar dari kulit kering dan kasar

Madu murni memiliki kandungan yang bisa dimanfaatkan sebagai antioksidan dan antibakteri. Kandungan vitamin B dan C pada buah madu dapat melembabkan kulit dalam kondisi paling kering sekalipun. Hal itu dikarenakan madu dapat mengikat zat air sehingga bisa membantu proses pelembaban kulit. Anda bisa menggunakannya sebagai masker kulit. Ini merupakan salah satu manfaat madu sebagai cara mengatasi kulit kering secara alami.

Baca: Madu TJ Murni – Manfaat, Komposisi, Kemasan dan Harga

  • Rutinkan Olahraga Setiap Hari

Kebanyakan penderita kulit kering disebabkan oleh kurangnya aktivitas berolahraga. Mengeluarkan keringat sebenarnya dapat membantu proses pelembaban kulit secara alami. Anda tidak perlu melakukan olahraga yang terlalu berat, cukup dengan melakukan yoga, jalan santai, jogging, dan bersepeda selama 30-45 menit dalam sehari akan membantu proses peremajaan pada kulit.

  • Ubah Kebiasaan Mandi Anda

Banyak yang belum tahu bahwa terlalu lama mandi dapat menyebabkan kehilangan minyak alami yang merupakan sumber pelembab alami pada tubuh manusia. Meskipun mandi dapat membuat kulit menjadi bersih, akan tetapi mandi terlalu lama juga akan menyebabkan efek samping badan kulit. Salah satunya adalah penyebab keringnya kulit.

  • Hindari Terkena Sengatan Matahari Yang Berlebihan sebagai cara alami mengatasi kulit kering pada tangan dan kaki

Sengatan sinar ultraviolet dari matahari merupakan penyebab alami kulit mengelupas dan bersisik. Selain penyebab terjadinya kekurangan cairan pada kulit, paparan sinar matahari dapat menyebabkan kanker kulit yang sangat berbahaya bagi anda. Meski anda sudah menggunakan pelembab untuk melindungi diri dari sengatan sinar matahari, alangkah baiknya anda tetap menghindari sengatan secara langsung dalam waktu yang lama dan sebaknya anda memakai jaket untuk melindungi kulit jika keluar rumah.

  • Hindari Rokok dan Asapnya karena dapat membuat kulit kering

Meski anda berkecimpung dalam dunia kesehatan, tapi masih banyak dokter dan pelaku kesehatan yang banyak merokok padahal sudah mengetahui efek buruk dari rokok. Menghindari rokok bisa digunakan sebagai alternatif cara mengatasi kulit kering dan gelap yang bisa anda coba sembari mencoba berhenti merokok bagi anda yang sudah kecanduan. Sebuah penelitian dari Harvard University menyatakan bahwa selain berbahaya untuk paru-paru, rokok dapat menyerap kelembaban kulit.

Baca: Anda Perokok? Foto dan Cerita Ini Bisa Membuat Anda Berhenti Merokok

  • Gunakan Sabun Pelembab Setelah Mandi sebagai cara mengatasi kulit kering dan gatal

Menggunakan pelembab kulit setelah mandi dapat membantu anda untuk menjaga kelambaban sepanjang hari. Menggunakan sabun pelembab terkadang tidak cukup untuk membantu proses pelembaban. Maka dari itu anda harus mengoleskan pelembab kulit setelah mandi untuk melengkapi kegunaan dari sabun pelembab.

  • Masker Pisang Sebagai Cara Tradisional Pelembab Kulit

Cara mengatasi kulit kering dan bersisik secara tradisional juga sudah banyak digunakan oleh pendahulu kita. Salah satunya dengan menggunakan buah pisang yang kaya akan vitamin yang dapat membantu mencerahkan dan melembabkan kulit. Kandungan yang terdapat dalam buah pisang diantaranya adalah vitamin B, B6, C, magnesium, kalsium, fosfor dan zat besi. Kandungan tersebut bisa membantu anda untuk proses pengangkatan sel kulit mati sehingga kulit bisa terlihat cerah.

  • Minyak Kelapa Sebagai Pengikat Molekul Air dan menghindari kulit kering

Seperti minyak pada umumnya, minyak kelapa akan menghidrasi kulit atau membantu pengikatan molekul air pada kulit. Anda bisa menggunakan minyak kelapa ini dengan cara mengoleskan minyak ke bagian tubuh yang mengalami kekeringan dan diamkan selama 20 menit untuk hasil yang maksimal. Lakukan perawatan ini secara rutin sebanyak 2 atau 3 kali seminggu.

  • Gliserin Yang Digunakan Untuk Kecantikan Kulit

Gliserin merupakan cairan kental yang tidak berwarna dan memiliki rasa manis. Gliserin biasanya digunakan sebagai bahan untuk membuat produk kecantikan. Gliserin bersifat humektan atau bisa menyerap air di sekitarnya. Anda bisa memanfaatkan kelebihan ini untuk digunakan sebagai pelembab kulit.

  • Oatmeal Si Penjaga Cairan Tubuh

Oatmeal dapat membantu anda untuk membersihkan kulit dan mengangkat sel kulit mati. Protein yang terdapat dalam oatmeal dapat membantu pencegahan menghilangnya cairan dalam tubuh dan membantu menjaga kelambaban kulit, sehingga kulit tampak lebih cerah. Oatmeal juga membantu untuk meredakan gatal dan iritasi.

Begitulah cara mengatasi kulit kering dengan berbagai bahan yang bisa anda gunakan di atas. Jika dirasa manfaat bahan-bahan di atas masih kurang anda bisa menambahkan suplemen untuk kulit kering sebagai pelengkap nutrisi dan vitamin untuk pelembaban kulit. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat untuk anda.

Baca: 12 Cara Mengencangkan Kulit Wajah Secara Alami dengan Telur, Buah, Susu dan Lainnya

BACA JUGA