Waduh Ada Penerjun Payung Nyangkut di GBK, Ini Foto dan Videonya

0
2890

Waduh Ada Penerjun Payung Nyangkut di GBK, Ini Foto dan Videonya. Sebelum dilangsungkan Final Piala Jenderal Sudirman antara Semen Padang FC melawan Mitra Kukar FC dilangsungkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan (24/1). Digelar terlebih dahulu upacara penutupan turnaman PJS.

Dalam Closing Ceremony Indonesian Championship memperebutkan Piala Jenderal Sudirman ini dihadirkan penyanyi Noah dan Slank. Disela-sela keduanya menghibur para penonton yang nyaris memenuhi seluruh bangku di GBK, dimulailah aksi Terjun Payung oleh para prajurit TNI yang membawa bendera 15 klub peserta PJS.

Tidak seperti di upacara pembukaan PJS lalu di Malang, ada satu penerjun yang gagal mendarat. Penerjun tersebut tersangkut di atap stadion. Kejadian unik ini awalnya mendapat perhatian para penonton dengan mentertawakannya.

Seorang reporter Rappler berhasil mengabadikannya melalui akun twitternya.

@hhaanniiyy 38m38 minutes ago Ada satu parasut TNI yg nyangkut 😱😱
@hhaanniiyy :
Ada satu parasut TNI yg nyangkut 😱😱
@hhaanniiyy 31m31 minutes ago View translation Dan jadi pada sibuk foto2in TNI yg nyangkut.. 😂 @RapplerID
@hhaanniiyy : 
Dan jadi pada sibuk foto2in TNI yg nyangkut.. 😂

Namun, setelah 15-20 menit bergelantungan di atap stadion. Akhirnya bisa diselamatkan oleh rekannya.


Setelah suksesnya menyelamatkan diri, mendapat tepukan meriah dari para penonton di stadion GBK. Untuk melihat live streaming di Net Tv serta prediksi lengkap final piala Jenderal Sudirman bisa dilihat halaman berikut ini. [Baca : Prediksi dan Live Streaming Final PJS Semen Padang vs Mitra Kukar]

BACA JUGA