Skuad Bayangan Persegres Gresik United di Piala Jenderal Sudirman

0
7878
persegres

Widodo C Putro resmi menjadi arsitek Persegres Gresik United di turnamen Piala Jenderal Sudirman 2015. Latihan perdana sekaligus ajang seleksi pemain pun digelar Senin kemarin (2/11). Enam belas pemain hadir dalam sesi latihan.

Skuad Bayangan Persegres Gresik United di Piala Jenderal Sudirman. Pemain terbaik Piala Kemerdekaan dari Persinga Ngawi, gelandang Jefri Kurniawan resmi menjadi punggawa Gresik United. Enam pemain lama juga hadir dalam latihan yakni Khabib Syukron, Kacung Munif, David Faristian, Wismoyo, serta dua kiper Aji Saka dan M Ridwan.

Laskar Joko Samudro ini memunculkan beberapa nama baru seperti Dedi Indra (Persepam MU), M Fariz Ardiansyah (Kalteng Putra), Farid Rizkiansyah (Persebo Bondowoso), FX Yanuar (Persepam MU), Sumardi (Persiram Raja Ampat), Doni Faizal (Sriwijaya U-21), Rendi Irawan (Persija Jakarta), dan Sandy Firmansyah.

Sementara itu pemain andalan di ISL 2015 Striker Rico Simanjuntak masih ditunggu kehadirannya. Bek Ade Suhendra pun diharapkan Coach Widodo hadir di latihan berikutnya. Total 22 pemain dibutuhkan Widodo untuk mengarungi turnamen Piala Jenderal Sudirman ini.

“Kami masih menunggu Rico Simanjuntak dan Ade Suhendra. Semoga besok mereka sudah datang semua. Saya juga minta anak didik saya di Akademi Wahana Cipta Pesepakbola (WCP), Defri Kresna datang di latihan besok (pagi ini, red). Secara keseluruhan, kami membutuhkan setidaknya 22 hingga 23 pemain,” Ujar Widodo dilansir beritametro.co.id.

Tidak terlihat pergerakan untuk menggunakan jasa pemain asing. Widodo lebih mengoptimalkan pemain lokal dan muda usia. Gresik United bergabung bersama tuan rumah Arema Cronus, Persija Jakarta, Sriwijaya FC, dan Persipasi Bandung Raya di Grup A. [Baca : Jadwal Lengkap, Hasil dan Klasemen Sementara Piala Jenderal Sudirman]

BACA JUGA