Begini Penampakan Bronto Skylift Pemadam Api Wisma Kosgoro

0
8557

Unit baru truk Bronto Skylift milik Dinas Pemadam Kebakaran DKI menjadi perbincangan menarik di dunia maya setelah berhasil memadamkan api di Wisma Kosgoro. Pasti bidhuaners penasaran seperti apa penampakan truk  yang kabarnya di Asia Tenggara hanya di Jakarta dan Surabaya yang memilikinya.

Mobil Bronto Skylift merupakan pabrikan asal Finlandia dengan panjang sekitar 20 meter dan bisa menjangkau hingga ketinggian gedung hingga 90 meter sehingga bisa menjangkau titik api di  lantai 16 Wisma Kosgoro. Begini Penampakan Bronto Skylift Pemadam Api Wisma Kosgoro

penampakan skylift
detik.com

Namun sayang mobil ini disimpan di Ciracas yang jauh dari pusat gedung bertingkat yang berada di daerah Thamrin dan Sudirman. Menurut liputan6.com mobil Bronto Skylift ini baru sampai pukul 21.15 WIB. Sedangkan kebakaran terjadi sekitar 18.30 WIB.

bronto skylift
Wikipedia

Bukan hanya Dinas Pemadam Kebaran Jakarta yang memiliki mobil ini, Dinas Damkar Surabaya pun baru memperkenalkan mobil ini pada hari pemadam kebakaran 3 Maret 2015 lalu.

skylift

Fitur Bronto Skylift mempunyai selang dari baja yang tebal. Selang tersebut dapat digunakan melalui sistem derek  yang terbuat dari baja ketika dan bisa digunakan untuk mencapai sumber api. Di bak terbuka maupun di badan truk terdapat ruang kendali untuk mengendalikannya.

bronto skylift
bronto.fi
BACA JUGA