Ketika harga BBM naik, Dokter ini Menurunkan Biaya Pemeriksaan di Kliniknya

0
3532
Ketika harga BBM naik
Ketika harga BBM naik

Siapa bilang dampak BBM naik maka semua kebutuhan akan naik. Seperti kita ketahui kesehatan merupakan kebutuhan primer bagi setiap orang. Seorang Dokter yang dikenal baik hati di Cianjur, Jawa Barat, rela menurunkan biaya pemeriksaannya demi meringankan beban hidup para pasiennya. Setiap hari di klinik pribadi yang dikelolanya minimal 50-70 pasien datang untuk berobat.

Klinik tersebut adalah Klinik Raihana yang beralamat di Warungjambe, Kabupaten Cianjur-Jawa Barat. Berita ini diketahui setelah adanya pengumuman yang di tempel di kliniknya semenjak tanggal 22 November 2014.

Berikut petikan sebagian isi pengumuman, “Dikarenakan dengan kenaikan harga BBM maka mulai hari ini tanggal 22 November 2014 untuk kedepannya biaya pemeriksaan dokter akan saya TURUN-kan. Demi untuk menyeimbangan tingkat kebutuhan kesehatan Anda. Semoga hal ini menambahkan nilai kebaikan bagi kita semua. Amin.”

Berikut adalah pengumumannya, atas pertimbangan privasi nama dokter tidak dipublikasikan.dokter turunkan harga biaya pengobatan

Opini :

Sebuah kisah inspiratif yang bisa menjadi contoh bagi para tenaga kesehatan lainnya untuk peduli terhadap masyarakat sekitar. Selain itu juga sebagai peringatan kepada pemerintah bahwa beban masyarakat kecil akibat kenaikan BBM semakin berat karena tidak diimbangi dengan kenaikan pendapatannya.

BACA JUGA