Foto dan Video Gempa 6.4 SR di Kumamoto Jepang, 35 Kali Gempa Susulan 2 Meninggal

0
3106
Lapangan di Universitas Kumamoto, sumber : PPIJ Kumamoto
Lapangan di Universitas Kumamoto, sumber : PPIJ Kumamoto

Foto dan Video Gempa 6.4 SR di Kumamoto Jepang, 35 Kali Gempa Susulan 2 Meninggal. Gempa terbesar di Jepang sejak 2011 terjadi kembali pada 14 April 2016, PK.21.26 waktu setempat. Setidaknya dua orang tewas dan 45 terluka oleh gempa berkekuatan 6,4 yang merobohkan rumah-rumah dan membelah jalan-jalan.

Gempa kali ini memiliki nilai 7 yang berarti level tertinggi pada skala intensitas gempa Jepang.

Kedua korban adalah dari kota paling parah dari Mashiki, Kumamoto Prefecture, sekitar 15 km (9 mil) timur dari kota Kumamoto, kata pejabat manajemen bencana Kumamoto prefektur Takayuki Matsushita dikutip dari japantimes.co.jp.

Sebelumnya, Palang Merah Jepang di Rumah Sakit Kumamoto telah mengatakan 45 orang terluka, termasuk lima dengan luka serius. Salah satu korban di Mashiki meninggal setelah ditarik dari beberapa reruntuhan, dan yang lainnya tewas dalam kebakaran, kata Matsushita.

Gempa terjadi pada pukul 21:26 pada kedalaman 11 km (7 mil) di dekat kota Kumamoto, kata Badan Meteorologi. Tidak ada risiko tsunami.

Admin bidhuan yang saat ini tinggal di tempat kejadian merasakan begitu dahsyatnya gempa ini. Dan terjadi gempa susulan sebanyak 35 kali hingga terakhir pagi ini PK. 06.23 waktu setempat dengan kekuatan 3 SR, lengkapnya bisa dilihat di http://www.jma.go.jp/en/quake/quake_local_index.html.

Setelah kejadian gempa utama, para penduduk di Kumamoto keluar rumah dan berkumpul di ruang terbuka. Mereka berkumpul dan menggelar tenda darurat. Khususnya warga PPIJ Kumamoto menginap dengan memanfaatkan gymnasium di kampus Universitas Kumamoto.

Berikut beberapa foto yang berhasil dirangkum dari koresponden di Kumamoto Jepang.

I'm not sure what cause the depression in the middle of the road. I'm fairly sure, though, that this is near a fault line.

Posted by Kirk Masden on Friday, April 15, 2016

Posted by Kirk Masden on Friday, April 15, 2016

Posted by Kirk Masden on Friday, April 15, 2016

Berikut adalah video ekslusif dari bidhuan.id khusus untuk bidhuaners hari pertama dan kedua

Berikut diambil dari timeline twitter


Video dan foto gempa hari Kedua yang lebih dashyat

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10209539473586480&set=pcb.10209539519067617&type=3&theater

https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10209539474186495&set=pcb.10209539519067617&type=3&theater

BACA JUGA