Apa jadinya jika seorang polisi lalu lintas diketahui memukul seseorang yang diketahui melanggar lalu lintas. Emosi seorang petugas meninggi setelah pelanggar dikabarkan memprotes keras dan menyinggung perasaannya. Menjadi heboh setelah tindakan memukulnya terekam rekannya dan diupload melalui media sosial, ramailah jagad dunia maya saat ini.
Polisi Tinju Driver Go-Jek, Netizen Mulai Berkoar Kecam Aksi Pemukulan. Dilansir dari viva.co.id, pemukulan terjadi karena supir ojek dianggap melanggar lalu lintas dengan tidak menyalakan lampu besar motornya dan berkata tidak sopan terhadap petugas.
Petugas yang memukul itu diketahui sebagai anggota Subdit Penegakkan Hukum (Gakkum) dari Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Mohammad Iqbal, mengungkapkan peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu 7 November 2015 di wilayah Jakarta Selatan, tepatnya di perempatan Gaplek Pamulang.
“Saat itu Gojek melintas iring-iringan sebanyak tujuh motor dari arah Pamulang ke arah Parung. Salah satu dari mereka tidak menyalakan lampu utama sesuai yang diamanatkan UU Lalu Lintas No 22 tahun 2009 pasal 293 ayat (2) jo pasal 107 (2), yaitu tentang menyalakan lampu siang hari,” kata Iqbal kepada VIVA.co.id, Minggu 8 November 2015.
Kemudian, kata Iqbal, yang bersangkutan ditilang oleh polisi. Pengendara yang ditilang menerima dengan baik tindakan polisi atas pelanggaran yang dilakukannya.
“Akan tetapi, ada seorang temannya yang tidak terima, sambil mengucapkan kata-kata tidak sopan kepada petugas,” ujar Iqbal.
Mendapatkan makian yang tidak pantas, petugas yang bersangkutan tidak terima, sehingga melakukan tindakan seperti yang terlihat dalam video itu.
“Saat ini Direktorat Lalu Lintas sedang melakukan komunikasi demgan pengurus Gojek untuk meredam masalah ini. Terhadap Polantas (Polisi Lalu Lintas) tersebut, dia akan diperiksa oleh bagian Propam (Profesi dan Pengamanan),” jelas Iqbal.
Netizen pun mulai berkoar di media sosial
FB Mario Maland :
Ckckckc….yg katannya polisi pelindung rakyat…buktinya ga ada…!!!…laganya kaya preman maen tampol aja…..
TUNTUT…!!! Aja tuh polisi yg bersikap AROGAN….
Gmn kita mau SIMPATIK sama polisi,klo kelakuannya kaya preman…
Klo polisi itu harus murah senyum, berkelakuan baik,sopan…bkn kaya preman gt kelakuanya…
Mudah2an cpt di usut oleh kapolresnya…
Dgn kelakuan polisi kaya gt,itu sama aja menjelekan citra kepolisian….
@irwan85i :
walaupun salah tapi jangan main pukul begitu, tolong tindak bapak2 pimpinan polri. Jangan tutup mata. Bagaimana mau mengayomi??
@NantoAgp
knapa pak poltak marah2 sampe maen gampar sgala ya? Pasti ada sebabnya,klo poltak pd ngumpul ya bgini, apa lg klo ada yg esmosi
Youtube spidy278:
ya, oklah si go jek boleh salah, tapi ngroyok terus pakek maen pukul meskipun halus itu nggak boleh. Polisi kan aparat. Go Jek nya juga tidak melakukan sesuatu yang mengancam keselamatan polisi.
Youtube muhammad ridzki wahyu wicaksono :
Kalo mau nindak, ya tindak aja dengan sopan. Gak usah pake tempeleng. Ringan tangan banget ya pak jdi anggota?? bisa kan tilang ya tilang aja, gak usah pake tangan. kesel liat polisi yang suka main hakim sendiri.
Youtube Abra Ham :
ini biadab polisi mmg preman.apa lagi bosa didesak kan ada hukum ketika pemeriksaan tidak bisa memegang atau memaksa apa lagi kekerasan…paling berita ini nantinya malah salah ojeknya parah.
Berikut adalah videonya yang diunggah oleh rekannya melalui akun twitter.
Tolong diselesaikan secara baik & benar. Jgn bikin malu POLRI #gojek#Polripic.twitter.com/IjlrPzVyCH
— Driver GOJEK Martin (@GojekMartin) November 8, 2015
Wah gimana ini kok pake ngeroyok ya?
Posted by Gunawan Paggaru on Sunday, November 8, 2015