Buscopan, Obat Pereda Nyeri Dan Kram yang Ampuh

0
4491
Buscopan Obat Pereda Nyeri Dan Kram yang Ampuh
Buscopan Obat Pereda Nyeri Dan Kram yang Ampuh

Bidhuan.id Apa itu Buscopan? Bagaimana dosis dan efek samping obat Buscopan? Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan Buscopan. Obat yang di dalamnya mengandung suatu zat aktif yang bernama hyoscine butylbromide ini memiliki kegunaan atau fungsi utama yakni digunakan sebagai obat pereda nyeri kolik yang disebabkan oleh kejang pada otot polos maupun juga bisa disebabkan oleh kram yang terjadi pada saluran pencernaan maupun jug saluran kemih.

Seputar Hyoscine Butylbromide

Buscopan tersedia dalam dua varian, yakni varian tablet dan juga injeksi. Sekedar informasi bagi anda bahwasanya hyoscine butylbromide merupakan sebuah obat yang tergolong ke dalam antispasmodik yang memiliki mekanisme kerja yakni dengan memberikan efek berupa antikolinergik dan juga anti muskarinik terhadap sistem saraf sehingga kemudian akan menyebabkan otot polos menjadi rileks sehingga kejang otot atau spasme otot akan semakin lama semakin berkurang.

Selain itu, Buscopan juga mengandung zat aktif lainnya yakni hiosin yang nantinya akan membantu dalam mengurangi kejang yang terjadi pada otot polos di dalam usus, lambung, ureter, maupun juga yang terjadi pada kandung kemih.

Baca: Myonal (Obat Kejang Otot): Kegunaan, Dosis, Harga dan Efek Samping

Untuk mengetahui informasi yang lebih lengkap berkaitan dengan Buscopan, maka kami sarankan anda simak penjelasan kami berikut ini:

1. Indikasi Buscopan

Indikasi Buscopan
Indikasi Buscopan
  • Buscopan merupakan sebuah obat yang digunakan untuk membantu mengatasi obstruksi usus.
  • Buscopan juga bisa digunakan untuk membantu mengobati batu kandung empedu atau juga batu saluran kemih.
  • Indikasi lain dari Buscopan adalah digunakan untuk membantu mengobati diare dengan kolik.
  • Selain itu, Buscopan juga bisa digunakan untuk membantu mengobati kram menstruasi atau yang juga disebut dengan dismenore.
  • Dalam beberapa kasus juga ditemukan bahwasanya Buscopan mampu digunakan sebagai obat untuk mengatasi irritable bowel syndrome.

2. Kontraindikasi Buscopan

  • Jangan pernah memberikan Buscopan kepada seseorang yang pernah mengalami masalah berupa gangguan hipersensitifitas terhadap kandungan yang ada di dalam Buscopan.
  • Buscopan tidak dianjurkan untuk diberikan kepada seseorang yang pernah mengalami alergi terhadap hiosin.
  • Buscopan juga tidak boleh diberikan kepada seseorang yang pernah mengalami alergi terhadap atropinics seperti misalnya skopolamin atau astropin.
  • Pasien yang terindikasi mengalami glaukoma juga tidak dibolehkan untuk mengkonsumsi Buscopan.
  • Sementara itu, pasien penderita pembesaran prostat juga tidak dianjurkan untuk mengkonsumsi Buscopan.

Sementara untuk kontraindikasi Buscopan berupa injeksi adalah seperti di bawah ini:

  • Tidak boleh diberikan kepada pasien yang saat itu sedang mengkonsusmi obat pengencer darah misalnya warfarin atau juga heparin.
  • Buscopan juga tidak boleh digunakan oleh pasien yang mengalami penyempitan saluran pencernaan maupun juga yang sedang atau pernah mengalami gagal jantung, nyeri dada yang disebabkan oleh serangan jantung.

Jika anda ingin mengetahui apa saja hal – hal yang berhubungan dengan kontraindikasi dari Buscopan, maka anda bisa mendapatkan informasi tersebut melalui dokter.

3. Dosis Buscopan

Dosis Buscopan
Dosis Buscopan

Di bawah ini kami akan memberikan informasi yang berhubungan dengan dosis Buscopan. Adapun dosis yang kami berikan adalah dosis Buscopan berupa tablet maupun dosis Buscopan berupa suntikan.

Dosis Buscopan Tablet

  • Dosis yang disarankan untuk dikonsumsi adalah sebanyak 1 atau 2 tablet dengan jumlah kurang lebih 10 mg dan dikonsumsi setiap hari.
  • Bagi pasien yang disarankan untuk mengkonsumsi Buscopan secara teratur, maka disarankan untuk mengkonsusmi dengan takaran atau dosis lazim sebanyak 1 tablet untuk 3 atau 5 kali dalam sehari.
  • Sementara untuk dosis maksimal yang diperbolehkan adalah sebanyak 6 tablet setiap harinya.
  • Disarankan agar tablet harus anda telan secara utuh dengan dibantu segelas air. Selain itu, anda dilarang untuk menghancurkan atau bahkan mengunyah tablet Buscopan.

Baca: Obat Gabapentin: Obat Antiepilepsi untuk Mencegah Gejala Kejang

Dosis Buscopan Injeksi

  • Dosis Buscopan untuk injeksi adalah diberikan sebanyak 10 mg sampai dengan 20 mg dan harus diberikan secara intramuskular atau harus disuntikkan ke dalam otot, intravena atau disuntikkan ke dalam pembuluh darah, maupun juga bisa diberikan secara subkutan atau disuntikkan di bawah kulit.
  • Sementara itu, dosis maksimal yang boleh diberikan adalah sebanyak 100 mg.

Sebenarnya takaran dosis Buscopan maupun obat lainnya bisa berbeda antara pasien yang satu dengan pasien yang lain. Maka dari itu, untuk menentukan takaran dosis yan sesuai dengan kondisi dan respon tubuh anda, anda bisa bertanya kepada dokter agar supaya dokter bisa menentukan takaran dosis yang tepat untuk anda.

4. Efek Samping Buscopan

Seperti halnya dengan obat – obatan yang lain, Buscopan juga berpotensi menimbulkan efek samping terhadap seseorang yang mengkonsusminya, terutama jika Buscopan dikonsumsi dalam jangka waktu yang lama maupun dikonsumsi oleh pasien yang pernah mengalami gangguan tertentu.

Jika anda mengalami tanda – tanda yang menunjukkan bahwasanya Buscopan memberikan efek samping yang parah, maka anda harus segera menghubungi dokter agar dokter bisa melakukan tindakan pencegahan untuk membuat anda tidak sampai terkena berbagai hal yang tidak diinginkan.

Di bawah ini merupakan beberapa efek samping yang kemungkinan bisa anda alami selama menggunakan Buscopan.

  • Buscopan bisa menyebabkan pasien mengalami beberapa masalah seperti mual tanpa muntah, muntah, atau juga bisa mengakibatkan ia menderita sakit kepala.
  • Buscopan juga bisa mengakibatkan pasien mengalami sembelit atau konstipasi atau bahkan bisa menimbulkan diare.
  • Dalam beberapa kasus juga ditemukan bahwasanya penggunaan Buscopan bisa mengakibatkan gangguan terhadap penglihatan, terutama jika dikonsusmi dalam jangka waktu yang lama.
  • Kesulitan bernapas juga termasuk ke dalam efek samping yang ditimbulkan oleh Buscopan.
  • Beberapa efek samping lainnya yang juga berpotensi anda alami yakni gatal, ruam kulit, bengkak, dan lain sebagainya.

Demikian informasi dari kami tentang Buscopan. Semoga bermanfaat.

Baca: Analsik:-Manfaat, Dosis, Efek Samping Obat dan Harga Jual di Apotik

BACA JUGA