Kacau! BOPI Jegal Piala Jenderal Sudirman Agar di Bawah Tim Transisi

0
4132
bopi

Belum beres masalah dengan adanya keinginan PSSI agar turnamen Indonesian Championship Jenderal Sudirman Cup atau Piala Jenderal Sudirman 2015 digelar oleh PT. Liga Indonesia sebagai operator. [Baca : 4 Alasan Utama PSSI Tidak Menyetujui Mahaka Gelar Piala Jenderal Sudirman]

Kacau! BOPI Jegal Piala Jenderal Sudirman Agar di Bawah Tim Transisi. Lengkap sudah keruwetan persoalan yang akan dihadapi Panglima TNI, Jenderal Gatoto Nurmantyo yang menginginkan melibatkan 14 tim ISL dalam rangka memperingati HUT TNI yang ke-70.

Kini keberlangsungan turnamen ini semakin terancam dengan adanya keinginan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) agar pihak penyelenggara, Mahaka Sport & Enterteinment berkoordinasi dengan tim transisi.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA — Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) belum merestui penyelenggaraan turnamen sepak bola Piala Jenderal Sudirman. BOPI meminta agar PT Mahaka Sports and Entertainment sebagai penyelenggara turnamen itu berkoordinasi dengan Tim Transisi.

Sekertaris Jenderal (Sekjen) BOPI, Heru Nugroho mengatakan rekomendasi dan izin penyelenggaraan Piala Jenderal Sudirman, hanya akan dikeluarkan jika PT Mahaka juga mendapatkan restu dari Tim Transisi. Sebab, sesuai aturan gelaran sepak bola dan juga olahraga lainnya harus mendapatkan izin dari federasi induk olahraga terkait.

Dalam hal Piala Jenderal Sudirman, diterangkan Heru, tentunya penyelenggara harus berkordinasi dengan PSSI. Akan tetapi, federasi induk sepak bola nasional itu masih dalam status pembekuan. BOPI menilai, Tim Transisi adalah penerima mandat pengganti sementara PSSI.

“Sesuai peraturan penyelenggara harus berkordinasi dengan induk olahraga sebelum mendapat rekomendasi dari BOPI,” kata Heru di Jakarta, Selasa (27/10).

Lalu bagaimana pendapat Netizen

@Denden_aliando8
ngapain tim transisi ikut2an bukankah pila kemerdekaan ajja gagal total,hadiahnya ajja di ganti pakai APBN,malu atuh kang

@yudho_yudho
gak perlu ikut2an,bikin ribet aja

@GRStengah2x45
Soal Piala Jenderal Sudirman, BOPI Ingatkan Ada Hukuman dan Denda | nggak asik, arogan

@bola_indonesia
Panglima TNI koordinasi sama PSSI, Tim Transistor & BOPI berani ga ya ga ngasih Rekom #PialaJendralSudirman?

BACA JUGA