Akhirnya ISL 2016 akan Bergulir dengan Nama ISC dan Tanpa PSSI

0
4779
isl 2016 isc pssi

Akhirnya ISL 2016 Akan Bergulir dengan Nama ISC dan Tanpa PSSI. Pertemuan PT Liga Indonesia dengan 18 klub Indonesian Super League (ISL) di Jakarta, Sabtu (16/1/2016) akhirnya menghasilkan keputusan yang diluar dugaan. Izin ISL 2016 yang ditolak Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) akhinya membuat PT. Liga mengubah nama menjadi Indonesian Super Competition (ISC) yang tidak berafiliasi kepada PSSI.

Dengan demikian, PT. Liga bisa leluasa untuk menyelenggarakan kompetisi dengan format yang akan sama dengan ISL akan tetapi tidak diatur oleh PSSI. PT. Liga pun akan meminta rekomendasi kepada Tim Transisi sebagaimana saat ini diakui oleh pemerintah sebagai pengganti keberadaan PSSI saat ini.

“PSSI memberi keleluasan kepada PT Liga dan klub ISL berkompetisi tanpa mereka. Tanpa PSSI berarti kendali tidak di PSSI, sehingga soal wasit, komisi disiplin, hingga komisi banding, PT Liga Indonesia yang akan membentuknya,” ujar Joko Driyono, CEO PT Liga, dikutip topskor.co.id


Kompetisi ini direncanakan akan bergulir mulai bulan Maret hingga November 2016. Hal ini merupakan angin segar bagi sepakbola di tanah air setidaknya dimasa sanksi FIFA. Netizen pun mulai mengeluarkan komentarnya,

@BuaranBersatu
ISC itu independen tanpa Pssi jadi bisalebih muda minta izin dan koordinasi kemanapun .

@MafiaWasit
Apapun namanya, mau itu ISL maupun “Indonesia Super Competition” kemungkinan akan terganjal dengan status PT Liga dimana saham dimilik PSSI. Ijin “Indonesia Super Competition” akan sulit karena SK Pembekuan Kemenpora terhadap PSSI selaku pemilik saham dari PT Liga.

@RumRumi3
Turnamen jangka panjang
Yang nama nya turnamen tetep ajah turnamen!! Iyalah ga di akui FIFA apa lagi ga ada campur tangan PSSI

BACA JUGA