[Video] Hasil SCM Cup 2015 : Semen Padang vs Persija (1-4)

0
3810

Pertandingan lanjutan turnamen SCM Cup 2015 antara tuan rumah Semen Padang melawan Persija Jakarta merupakan laga yang sudah tidak menentukan bagi kedua tim untuk melangkah ke semi final. Karena di laga sebelumnya Sriwijaya FC dan Persebaya berbagi angka dan keduanya melangkah ke semifinal. Persija berhasil membungkam SP 1-4, gol Persija di cetak oleh 2 gol Kabev, Alfin dan Lilipaly. Sedangkan gol Semen Padang dicetak oleh Vendry Mofu.

Klasemen SCM Cup 2015 Klik Disini

semen padang vs persija

Susunan Pemain Semen Padang vs Persija

formasi semen padang

Semen Padang (4-4-2) : Jandia Eka Putra, Seftia Hadi (Saepuloh Maulana 45′), Aldi Rinaldi, Hengki Ardiles (C), Abdul Gamal, Yu Hyun Koo (Safri al Irfandi 72′), Vendry Mofu (Nerius Alom 43′), Irsyad Maulana, Esteban Vizcarra, Airlangga, Nur Iskandar.
Cadangan : Putra Sabiul (GK), Saepuloh Maulana, Ricky Ohorella, Nerius Alom, Safri al Irfandi, Hendra Adi Bayauw, Gugum Gumilar.

Coach : Jafri Sastra

formasi persija

Persija Jakarta (4-2-3-1) : Adixi Lenzivio (GK), Ismed Sofian (C), Gunawan Dwi Cahyo (Ambrizal 71′), Alan Acier, Syaiful Indra Cahya (Abdu Lestaluhu 79), Amarzukih, M. Ilham, Stefano lLlipaly, Alfim Tuasalamony (Rendy Irawan 79′), Novri Setiawan, Kabayev.(Bambang Pamungkas 71′)
Cadangan : Reky (GK), Ambrizal, Abdu Lestaluhu, Dirga Lasut, Adam Alis, Rendy Irawan, Bambang Pamungkas
Coach : Rahmad Darmawan

Pencetak gol : Yevgeny Kabayev (pen) 15′ 62′, Vendry Mofu 18′, Alfin Tuasalamony 55′, Stefano Lilipaly 58′

Jalannya Pertandingan

Kedua tim menampilkan permainan terbuka. Serangan silih berganti dari kedua tim. Tusukan dari sisi kanan pertahanan Semen Padang merepotkan lini belakang Kerbau Sirah, umpan dari sisi kanan mengenai tangan Seftia Hadi sehingga menyebabkan tendangan penalti di menit 15. Kabev sempurna meaksanakan tugasnya sebagai algojo penalti dengan mengarahkan tendangan kerasnya ke pojok kanan atas. Selang 3 menit, berawal dari tendangan bebas yang cepat, sundulan Airlangga berhasil di tahan Adixi namun bola rebound berhasil dimanfaatkan Mofu membuat kedudukan sama kuat 1-1. Menit 30 Semen Padang mendapat penalti setelah Nur Iskandar di jatuhkan Ambrizal. Adixi berhasil menggagalkan tendangan penalti sehingga kedudukan sama kuat sampai peluit babak pertama dibunyikan

statistik semen padangAwal babak kedua Persija melakukan serangan melalui Kabaev dari sisi kiri pertahanan Semen Padang, dan berhasil memberikan umpan ke tengah yang di sambut oleh tendangan first time dari Novri Setiawan dan membentur tiang, bola rebound dimanfaatkan dengan baik oleh Alfin dan membuat skor 1-2. Selang beberapa menit giliran Stefano Lilipaly memanfaatkan assist dari Alfin memoerbesar keunggulan Persija. Di menit 62 giliran Kabaev menambah pundi-pundi gol persija menjadi 1-4.

statistik babak kedua semen padang

Video Pertandingan Semen Padang vs Persija

BACA JUGA